Suara.com - Atta Halilintar diterpa komentar tak sedap hanya karena perkara letak ibunya, foto Geni Faruk; dan istrinya, Aurel Hermansyah.
Seperti diketahui, Atta Halilintar meramaikan tren memperingati Hari Ibu di media sosial pada Minggu (22/12/2024).
Lewat akun Instagram pribadinya, Atta Halilintar mengunggah potret empat orang perempuan sebagai bentuk apresiasi Hari Ibu.
"Happy mothers day (Selamat hari ibu)," bunyi caption yang disertakan Atta Halilintar dalam akun @attahalilintar.
Baca Juga: Kris Dayanti Ungkap Intervensi Keras di Politik 2024: Tahun Terberat!
Potret keempat orang perempuan yang diunggah Atta berturut-turut adalah Geni Faruk, Aurel Hermansyah, Ashanty, dan Kris Dayanti.
Foto Geni Faruk dipajang di bagian pojok kiri, sedangkan foto Kris Dayanti diletakan di pojok kanan. Sementara itu, foto Aurel Hermansyah dan Ashanty diletakan di bagian tengah.
"Ma Funtastic 4," sambung caption Atta Halilintar, dikutip pada Senin (23/12/2024).
Kendati demikian, urutan letak foto Geni Faruk dan Aurel Hermansyah dalam unggahan Atta tersebut tidak mendapat sambutan hangat dari beberapa netizen.
Pasalnya, sebagian netizen menilai Atta Halilintar lebih memprioritaskan Geni Faruk ketimbang istrinya, Aurel Hermansyah.
Baca Juga: Keok di Pileg dan Pilkada, Kris Dayanti: Ada Intervensi yang Keras
"Harusnya yang nomor 1 istrinya dulu nggak, sih?" tulis seorang netizen.
"Istri dulu nomor satu, baru ibu," ucap netizen lain.
"Nggak boleh gitu ya Anda nomor duakan istri," ujar netizen yang lainnya.
Untuk informasi tambahan, Aurel Hermansyah juga sempat merayakan Hari Ibu. Dia mengunggah potret Ashanty dan Kris Dayanti sebagai bentuk apresiasi kepada kedua ibunya.
"Selamat hari ibu, 2 kesayanganku Gemi (Kris Dayanti) dan Genda (Ashanty)," kata Aurel Hermansyah.
Selain memberi apresiasi, Aurel Hermansyah juga meminta maaf kepada Ashanty dan Kris Dayanti karena sikapnya yang terkadang kekanak-kanakan.
"Maaf ya masih selalu bawel, marah-marah, dan kayak anak kecil," kata Aurel Hermansyah.