Kamari Dikata-katain Orang, Jennifer Coppen Murka: Gue Cari Lo!

Sumarni Suara.Com
Jum'at, 20 Desember 2024 | 13:55 WIB
Kamari Dikata-katain Orang, Jennifer Coppen Murka: Gue Cari Lo!
Jennifer Coppen dan anaknya, Kamari. (Instagram/@jennifercoppenreal20)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jennifer Coppen dibuat murka dengan komentar netizen di postingannya. Ini karena secara terang-terangan akun dengan nama dona_girisawarddhana menghina Kamari.

Akun itu menyebut balita yang baru berusia 1 tahun lebih ini anak yatim dan anak haram. Ketikan jahat netizen itu juga sambil menyematkan emoji tertawa ngakak.

"Anak yatim + anak haram muncul mulu bosen," tulis akun itu sambil ngakak.

Tak terima nama anaknya yang dikata-katain, Jennifer Coppen langsung mengancam akan mencari sampai dapat akun tersebut.

"Gue cari lo ya tungguin," komentar Jennifer yang sepertinya tak main-main kali ini.

Kamari dikata-katain. (Instagram)
Kamari dikata-katain. (Instagram)

Banyak yang mendukung tindakan Jennifer untuk memberikan pelajaran pada akun tersebut karena sudah seenaknya menyebut Kamari dengan tone negatif seperti itu.

"Kalau udah nyangkut anak gak bisa dibiarin," komentar netizen mendukung.

"Ya Allah mulutnya itu orang jahat, cari ka sampe dapet, jangan sampe lolos," timpal netizen lain.

"Cari sampe dapat @jennifercoppenreal20 jangan dikasih maaf sampe kapok," dukung lainnya.

Baca Juga: Jennifer Coppen Risih Dijodoh-jodohkan dengan Justin Hubner: Aku Belum Move On!

Beberapa menyarankan Jennifer Coppen untuk membawa ujaran kebencian yang dilakukan akun tersebut sampai ke pihak berwajib.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI