Kaleidoskop 2024: 15 Film Indonesia Paling Ngehits Sepanjang Tahun

Kamis, 19 Desember 2024 | 06:00 WIB
Kaleidoskop 2024: 15 Film Indonesia Paling Ngehits Sepanjang Tahun
Film Indonesia Terbaru di Netflix (Netflix)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tahun 2024 menjadi tahun yang luar biasa bagi industri film Indonesia. Berbagai genre dan cerita menarik menghiasi layar lebar, menghasilkan karya-karya yang menghibur sekaligus mengundang diskusi dan apresiasi.

Beberapa film unggulan yang berhasil menembus lebih dari 1 juta penonton menjadi sorotan utama dan mengukuhkan posisi Indonesia sebagai negara dengan industri film yang semakin berkembang.

Berikut ini adalah beberapa film Indonesia yang menjadi hits dan banyak dibicarakan di tahun 2024. Mana favoritmu?

1. Agak Laen

Fakta Menarik Film Agak Laen (IMDb)
Fakta Menarik Film Agak Laen (IMDb)

Pemain: Indra Jegel, Boris Bokir, Bene Dion, Oki Rengga
Genre: Komedi, horor

Agak Laen adalah film horor-komedi yang menceritakan kisah empat sahabat yakni Boris, Jegel, Bene, dan Oki, yang bekerja sebagai penjaga wahana rumah hantu di pasar malam.

Suatu hari, mereka mulai diteror oleh arwah gentayangan yang mengganggu rumah hantu yang mereka kelola. Mereka pun harus berhadapan dengan kejadian-kejadian mistis dan berusaha mencari cara untuk mengatasi teror tersebut.

Cerita ini menggabungkan unsur horor dan komedi. Dengan situasi yang penuh kekonyolan, suasana yang menegangkan menjadi lebih ringan dan menghibur.

2. Ipar Adalah Maut

Baca Juga: Ulasan Film The Mother, Perjuangan Seorang Ibu Lindungi Putrinya

Poster Film "Ipar Adalah Maut". (imdb)
Poster Film "Ipar Adalah Maut". (imdb)

Pemain: Deva Mahendra, Davina Karamoy, Michelle Ziudith
Genre: Drama, romansa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI