Rania Putrisari Jadi Enggan Buru-Buru Menikah Usai Perankan Korban KDRT

Rabu, 18 Desember 2024 | 06:10 WIB
Rania Putrisari Jadi Enggan Buru-Buru Menikah Usai Perankan Korban KDRT
Aktris Rania Putrisari di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Selasa (17/12/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rania Putrisari sempat mencicipi getirnya keseharian perempuan korban KDRT bernama Naya dalam film pendek Dunia Tanpa Luka yang ia perankan. Bukan cuma menjalankan tugas untuk mengedukasi penonton, Rania pribadi ikut mendapat pelajaran berharga dari karakter tersebut.

"Mungkin itu juga bisa jadi refleksi aku sendiri," ungkap Rania Putrisari di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Selasa (17/12/2024).

Selama proses syuting, Rania Putrisari mendapat gambaran jelas tentang bagaimana perjuangan perempuan korban KDRT dalam menghadapi ketidakmampuan pasangannya untuk mengontrol emosi. Ia bahkan sempat membawa pulang luka lebam usai adegan KDRT.

"Mungkin sebenarnya yang jadi pemeran suami aku nggak sengaja juga ya," kata Rania Putrisari.

Dari pengalaman tersebut, Rania Putrisari pun kian memantapkan diri untuk tidak buru-buru menikah meski usianya sudah memasuki kepala tiga. Bagi Rania, pembawaan sang calon suami kini jadi benar-benar penting.

"Aku kan juga udah umur 30 ya. Kalau di film, mungkin emang ternyata si karakternya ini memutuskan untuk berkeluarga gitu. Jadi mungkin dia nggak sempat untuk melihat lebih lama bagaimana attitude laki-lakinya atau calonnya gitu," papar Rania Putrisari.

"Kalau untuk aku sendiri, aku nggak mau buru-buru untuk menikah. Aku ngelihat dulu nih, personal orangnya bagaimana gitu. Kadang kita temenan udah lama aja, nggak kelihatan aslinya bagaimana," lanjut sang aktris.

Sebelumnya, Rania Putrisari memang sudah punya cerita kurang mengenakan dalam urusan cinta. Gambaran yang didapat Rania dari peran sebagai korban KDRT seolah jadi penguat keyakinannya bahwa menikah dengan figur yang tepat itu sangat penting.

"Aku juga mungkin pernah punya mantan yang bisa aja tuh on the way mengarah ke sana (melakukan kekerasan) gitu. Tapi karena aku tahu dan kita harus tahu sebagai perempuan kita tuh punya nilai, punya value, jadi kayak jangan mengabaikan itu hanya karena kita dituntut untuk menikah," terang Rania Putrisari.

Baca Juga: Racun Sangga: Menyingkap Realitas dan Mitos di Balik Kepercayaan Lokal

Aktris Rania Putrisari di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Selasa (17/12/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Aktris Rania Putrisari di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Selasa (17/12/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Tak sekedar ke dirinya sendiri, Rania Putrisari pun mengajak sesama kaum hawa untuk sama-sama membuka mata akan tingginya potensi mereka jadi korban kekerasan dari lawan jenis. Tidak ada salahnya untuk memperpanjang masa saling mengenal satu sama lain selama pacaran untuk menghindari hal-hal tidak diinginkan selepas menikah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Diunggah La Liga, 3 Klub Spanyol yang Cocok untuk Tujuan Baru Rizky Ridho
Diunggah La Liga, 3 Klub Spanyol yang Cocok untuk Tujuan Baru Rizky Ridho
Mobil Mentereng Lisa Mariana Jadi Sorotan: Mesin Sekelas Vios, Harga bak Fortuner Baru!
Mobil Mentereng Lisa Mariana Jadi Sorotan: Mesin Sekelas Vios, Harga bak Fortuner Baru!
Vadel Bahagia Lolly Akan Diadopsi, Razman Buru-Buru Kasih Peringatan: Jangan Harap Bisa Bertemu Bebas
Vadel Bahagia Lolly Akan Diadopsi, Razman Buru-Buru Kasih Peringatan: Jangan Harap Bisa Bertemu Bebas
Pesona Harley-Davidson X350: Mesin Sedikit di Atas XMAX tapi Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
Pesona Harley-Davidson X350: Mesin Sedikit di Atas XMAX tapi Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
CEK FAKTA: Diskon Listrik 50 Persen Berlaku Lagi, Periode Maret-April 2025
CEK FAKTA: Diskon Listrik 50 Persen Berlaku Lagi, Periode Maret-April 2025
Masak Rendang 12 Kg, Penampilan BCL di Dapur Jadi Omongan
Masak Rendang 12 Kg, Penampilan BCL di Dapur Jadi Omongan

TERKINI