Suara.com - Nissa Sabyan lagi-lagi menuai sorotan pengguna media sosial. Ia diketahui berhasil meraih dua penghargaan dari Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2024 di tengah kontroversi kehidupan pribadinya.
Nissa pun memamerkan piala AMI Awards yang ia dapat dari ajang itu dalam postingan terbaru di Instagram. Di situ, Nissa tampak tersenyum lebar sembari memegang piala AMI Awards 2024 di kedua tangannya.
Dalam unggahannya, ia mengucapkan rasa syukur atas kemenangannya. Tak lupa, Nissa juga mengucapkan rasa terima kasihnya pada penggemar atas dukungan selama ini.
“Yey. Alhamdullilah ‘Allah Karim’ dapat penghargaan dari @amiawards. Terima kasih banyak juga kepada Sabyan Fanbase dan Sahabat Sabyan,” tulis akun Sabyan Gambus.
Sontak saja, unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit warganet yang menyinggung kehidupan pribadi Nissa yang kini telah resmi menjadi istri Ayus Sabyan setelah rumor perselingkuhan mereka terkuak.
Bahkan, ada pula warganet yang sampai meminta Nissa Sabyan untuk berhenti menjadi penyanyi religi karena dianggap kurang pantas.
“Juara umum perebut laki orang,” komentar warganet.
“Masih adakah yang sudi denger dia nyanyi?”tulis warganet lain.
“Termasuk penghargaan ngambil suami orang ya,” julid warganet.
Baca Juga: Lirik Bunga Hati dari Salma Salsabil: Lagu Kaum Galau Menang AMI Awards 2024
“Hah? Masih ada yang ngasih penghargaan? Gak salah kasih orang kah?” ujar warganet.