Lucinta Luna merasa Isa Zega berlindung di balik nama perempuannya yang memang sudah disahkan oleh negara.
"Menurut dia, hukum di negara ini udah melegalkan pengadilan bahwasannya gender-nya dan namanya bisa diganti wanita," jelasnya.
Menurut Lucinta Luna, apa yang sudah dilakukan Isa Zega di Tanah Suci tidak dapat dibenarkan. Bahkan, ia sendiri tidak akan berpura-pura menjadi perempuan jika suatu hari nanti pergi ke Mekkah.
"Sependosa-dosanya aku, seorang Lucinta Luna, udah diganti dari Muhammad Fatah, kalau misalnya aku menginjakkan kakiku ke Tanah Suci, dosaku malah makin berat," tandasnya.
Lucinta Luna datang ke Deddy Corbuzier dengan harapan kasus Isa Zega segera diproses sehingga bisa ditangkap dan masuk penjara seperti dirinya dahulu.