Ucapan Ultah Didit Prabowo ke Pinka Haprani Bikin Salfok, Netizen Yakin Ada Sesuatu di Antara Mereka

Yazir Farouk Suara.Com
Selasa, 10 Desember 2024 | 08:45 WIB
Ucapan Ultah Didit Prabowo ke Pinka Haprani Bikin Salfok, Netizen Yakin Ada Sesuatu di Antara Mereka
Didit Hediprasetyo dan Pinka Haprani (instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ucapan selamat ulang tahun dari Didit Hediprasetyo, putra tunggal Presiden Prabowo Subianto, kepada Pinka Haprani, putri sulung Puan Maharani, mencuri perhatian publik. Interaksi mereka memicu beragam spekulasi di media sosial.

Pinka Haprani diketahui genap berusia 26 tahun pada 8 Desember 2024 lalu. Didit Prabowo, begitu panggilan lain Didit Hediprasetyo menyampaikan ucapan selamat ulang tahun pada Pinka melalui Instagram Story-nya @ragowo.hediprasetyo.

"Happy birthday dear @pinkahaprani," tulis Didit seperti dikutip pada Senin (9/12/2024) bersama potret selfie mereka.

Baca Juga: Style Rombongan Prabowo di Inggris Bak Shelby Brothers, Didit Prabowo Dicurigai Jadi Kunci

Ucapan sederhana dari Didit untuk Pinka sontak dibanjiri komentar netizen. Banyak yang mendoakan keduanya berjodoh, mengingat keduanya sama-sama berasal dari keluarga berpengaruh di Indonesia.

"Buset kalau jadian pasti pecah sih, gimana nggak dia berdua keturunan sesepuh negara kita," tulis salah satu netizen.

"Gue doain sampai ke pelaminan Mas Didit udah jomblo lama, semoga samawa," tambah netizen lain.

Beberapa netizen bahkan memperhatikan kemiripan wajah keduanya dan menyatakan keyakinan mereka bahwa Didit dan Pinka berjodoh.

Keintiman yang tersirat dalam ucapan "dear" juga tak luput dari perhatian netizen.

Baca Juga: Gaya Pakaian Didit Hediprasetyo Dampingi Prabowo ke Luar Negeri Tuai Atensi: Kelas Punya!

"Semua dipanggil mbak dan bu hanya dia yang dear apakah? Mungkinkah? Gila plot twist menutup tahun," ujar seorang netizen.

Sebagaimana diketahui, Pinkan Haprani adalah putri dari Puan Maharani dan Hapsoro Sukmonohadi, cucu dari Megawati Soekarnoputri, dan cicit dari Presiden pertama RI, Soekarno.

Pinka mengikuti jejak keluarganya dengan terjun ke dunia politik dan bergabung dengan PDI Perjuangan. Dia kini menjabat sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 dari daerah pemilihan Jawa Tengah IV.

Berbeda dari Pinka yang mengikuti jejak keluarganya di dunia politik, Didit Hediprasetyo memilih karir di dunia fashion dan menjadi perancang busana yang sukses di kancah internasional.

Prestasi Didit di dunia fashion cukup gemilang. Karya-karyanya telah dikenakan oleh berbagai tokoh ternama, mulai dari penyanyi Kanada Carly Rae Jepsen hingga aktris Indonesia, Anggun.

Hingga saat ini, baik Didit maupun Pinka belum memberikan tanggapan terkait spekulasi netizen tentang hubungan mereka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI