Suara.com - Band J-Rock kembali mencuri perhatian para penggemarnya. Belum lama ini mereka melakukan kolaborasi dengan game legendaris Ragnarok.
Mereka mengisi soundtrack game Ragnarok dengan lagu berjudul Wanna Be Free. Lagu tersebut merupakan
original soundtrack yang menjadi BGM dari game populer Ragnarok Online.
Lagu Wanna Be Free yang digubah oleh komposer Lee Seock-Jin dan telah menjadi salah satu elemen ikonis yang melekat di hati para penggemar game Ragnarok Online.
Hal tersebut membuat Gravity Game Link menggandeng J-Rocks untuk mengaransemen ulang Wanna Be Free sebagai original soundtrack dari Ragnarok Classic, game terbaru yang resmi dirilis pada 5 Desember 2024.
Hal ini diharapkan para pecinta game Ragnarok Classic bisa menghadirkan kembali atmosfer nostalgia bermain game tersebut.
Gitaris J-Rocks, Sonny mengaku tidak menyia-nyiakan kesempatan tersbut saat mendapat tawaran tersebut.
"Game Ragnarok dan J-Rocks itu seperti berjalan beriringan pada eranya. Para pendengar kami mungkin saja juga memainkan game-nya, sehingga kami bersemangat menulis versi Bahasa Indonesianya agar pendengar kami juga ikut tersenyum sambil bernostalgia," jelas Sony.
Dari segi lirik, Sony mengaku sudah mengisahkan tentang perjuangan dalam meraih kebebasan dan semangat pantang menyerah.
"Jadi temanya sangat relevan bagi para gamer maupun penggemar J-Rocks. Dengan aransemen baru, lagu ini mendapatkan sentuhan khas yang menggambarkan semangat kebangkitan di masa kini," sambungnya.
Baca Juga: Konser di Jakarta Berakhir Sukses Besar, 10CM Tampil Memukau Bawakan Lagu-Lagu Andalan OST K-Drama
Selain itu, Sony merasa, J-Rock merasa proyek ini menjadi penghubung erat antara musik mereka dan dunia game yang memiliki kenangan istimewa di hati banyak orang.