Banyak warganet yang menganggap Jennifer Coppen sombong dan terkenal lewat jalur duka karena sang suami, Dali Wassink, meninggal dunia.
“Mohon maaf, kalau gak dari berita kecelakaan, saya gak tau,” sindir warganet.
“Lama-lama kurang respect, cuma karena anaknya lucu aja,” komentar warganet.
“Tau dia karena momen suaminya meninggal, anaknya cakep. Personalitynya gini toh,” tutur warganet merasa kecewa.
“Kok jadi somes gitu ya ngomongnya? Bilang gak butuh endorse ntar anyep beneran gak ada endorse. Kadang artis top papan atas aja endorse gratis gak matok harga juga ada,” ujar warganet.
“Dia tuh gak sombong, dia hanya membalas netizen julid aja, orang cerdas itu pasti tau dan paham mana orang baik, mana orang sombong, terkadang perkataan netizen emang lebih jahat,” bela warganet.

Untuk diketahui, Yitta Dali Wassink, atau lebih dikenal dengan sebutan Papa Dali meninggal dunia pada Kamis 18 Juli 2024. Pria keturunan Belanda dan Thailand tersebut meninggal dunia di usia yang cukup muda yakni 22 tahun. Ia diketahui meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan tunggal di Sunset Road, Kuta, Bali, pada Kamis 18 Juli dini hari saat mengendarai sepeda motornya.
Pasca Papa Dali meninggal, nama Jennifer Coppen memang kerap menjadi sorotan warganet, terlebih Jennifer Coppen dan Papa Dali memiliki seorang anak, Kamari Sky Wassink yang gerak-geriknya selalu dinantikan oleh publik.
Kontributor : Anistya Yustika
Baca Juga: Jennifer Coppen Akhirnya Bagikan Video Terakhir Dali Wassink, Tangisnya Bikin Nyesek