Suara.com - Asri Welas menceritakan soal perceraiannya dengan suaminya, Galiech Ridha Rahardja. Pemilik nama Asri Pramawati itu mengaku sudah menyimpan permasalahan rumah tangganya dengan suami sejak empat tahun yang lalu.
“Aku ngerasa kayak ya mungkin udah sampai di sini aja. Kejadiannya udah empat, lima tahun lalu,” kata Asri di acara Rumpi No Secret dikutip pada Sabtu (7/12/2024).
Sebelumnya Asri dan suaminya sudah menempuh berbagai cara untuk mempertahankan rumah tangganya, termasuk bertanya ke psikolog dan anggota keluarga lainnya.
Baca Juga: Kabar Buruk di Tengah Perceraian Asri Welas, Anak Dilarikan ke Rumah Sakit
“Cuma rasanya sudah kita melalui proses yang lain, mediasi, lewat psikologi keluarga, lewat keluarga sendiri, kita berdua juga ngobrol. Sampai akhirnya aku merasa cukup,” tandasnya.
Meskipun memutuskan bercerai, ternyata Asri menganggap jika semuanya tidak menjadi lebih baik, dia justru kini merasa sendiri.
“Rasanya bercerai tuh nggak ada yang bagus ya, sekarang aku ngerasa sendiri. Maksudnya melakukan keputusan tadinya mengajak berdua gimana ya kalau ini, untuk anak-anak juga gitu,” ujarnya.
“Sekarang aku merasa memutuskan apa-apa sendiri untuk hidupku, tapi untuk anak-anak tentunya nggak ada perubahan, tetap harus komunikasi,” lanjut artis berusia 45 tahun itu.
Pemain sitkom Suami-suami Takut Istri itu kembali menegaskan jika dia sudah merasakan masalah di pernikahannya semenjak empat atau lima tahun lalu.
Baca Juga: Asri Welas Tampil Seksi Bareng Wulan Guritno usai Gugat Cerai Suami, Disebut Salah Pilih Circle
“Sebenarnya mungkin sudah empat, lima tahun lalu aku merasa sendiri. Ya pokoknya aku merasa sendiri aja, sehingga aku bilang ya sudah aku sendiri aja,” ujarnya.
“Aku nggak bisa milih, aku ditimpa, aku kaget. Empat, lima tahun yang lalu, aduh berat banget ini ya. Apa yang harus saya lakukan ya,” katanya melanjutkan.
Setelah berkali-kali memikirkan nasib pernikahannya akhirnya Asri tetap memutuskan untuk mengakhiri pernikahannya itu.
“Saya belajar empat, lima tahun ini, apakah saya harus sendiri. Empat, lima tahun ini saya mencoba sendiri. Sampai akhirnya saya memutuskan oke Asri kamu sendiri,” tuturnya.
Kendati demikian, Asri tetap menganggap jika perceraian bukanlah jalan terbaik, namun hal tersebut adalah jalan terakhir yang harus dipilihnya.
“Tapi balik lagi ya, nggak ada yang baik dari perceraian. Tapi saya tidak bisa menolak itu karena banyak hal yang harus saya pikirkan juga untuk semuanya,” pungkasnya.
Kontributor : Rizka Utami