Suara.com - Anak Nikita Mirzani, Laura Meizani atay Lolly akhirnya keluar dari tempat persembunyian yang selama ini dirahasikan pihak keluarga. Dia menyapa wartawan setelah menjalani pemeriksaan di kantor polisi sebagai saksi atas laporan ibunya yang menuding pacarnya, Vadel Badjideh sudah melakukan pelecehan seksual hingga paksaan aborsi dua kali.
Tiga bulan sudah tak muncul ke publik, Lolly disebut banyak berubah baik dari penampilan fisik maupun perilaku. Selalu didampingi, dia kini jauh lebih tenang bahkan ceria.
Dia hadapan awak media meski tak berbicara banyak, dia tersenyum dan menyapa dengan ramahnya.
Sementara itu netizen juga banyak yang menyebut wajahnya menjadi lebih terawat, meski tak terlihat jelas namun dari kulit tangan semakin putih.
Baca Juga: Lolly Penuhi Panggilan Polisi, Tenang dan Berhijab Cantik
"Vidoe kabur aja lihat Nohh tangan muka nga putih banget. Bedakan sama 3 bulan yang lalu. Sampai sini paham ya," komentar netizen.
"Meski blur tapi dia seperti terlihat lebih cantik juga," sanjung netizen.
"Kelihatan kinclongnya," komentar netizen lain.
"Berarti sama miminya loli dirawat dengan baik," celetuk netizen lain. "Bener-bener diperhatiin lah ama emaknya, skincare nya bodycarenya," tambah lainnya.
Hanya karena penampilan baru Lolly yang terlihat lebih terawat, netizen menilai jika Nikita Mirzani memang selama ini yang benar.
Baca Juga: 20 Pertanyaan Polisi untuk Lolly: Bongkar Kasus Persetubuhan dan Aborsi Vadel?
"Berarti sama NM memang bener-bener terjamin hidupnya karena terawat," komentar netizen.
Lainnya lebih menilai dari aura Lolly yang terpancar juga sudah berbeda daripada saat dirinya menggebu-gebu menyerang ibunya.
"Auranya beda banget sekarang yaaa. Cakep," komentar netizen.
"Lepas dari si troublemaker, malah jauh lebih cerah auranya Laura," kata yang lain.
Netizen berharap agar Lolly tidak lagi berhubungan dengan Vadel dan lebih memilih hidup dengan Nikita Mirzani yang jauh lebih terjamin.
"Jangan nyari kang pasir lagi ya udah nurut aja lu sama emak ku pasti enak hidup mu," komentar netizen.
"Laura udah ya sekarang nurut sama mimi, nanti dapet yang lebih baik dari si kodel," kata netizen lain.
"Ternyata uang mama lebih enak daripada makan cinta," netizen mengingatkan Lolly.
Hanya saja meski kini Lolly sudah di tangan Nikita Mirzani, dia tetap mengirimkan salam untuk pacarnya lewat wartawan.
"Salam buat Vadel ya, I love you Sayang," ucap Lolly.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah