Gus Miftah disorot publik karena aksinya mempermalukan pedagang es tes bernama Sunhaji dalam kajian Islam di Magelang, Jawa Tengah. Dalam video yang kin menjadi viral, dia awalnya bertanya pada Sunhaji apakah dagangannya sudah laku belum.
Alih-alih memborongnya, Miftah malah menyuruh Sunhaji terus berkeliling. Yang bikin publik miris dan geram, Miftah menggunakan kata "goblok" saat menyuruh Sunhaji.