Promosi Film Baru Soal Ibu, Baim Wong Langsung Kena Sentil: Paula Juga Seorang Ibu

Sumarni Suara.Com
Jum'at, 06 Desember 2024 | 09:23 WIB
Promosi Film Baru Soal Ibu, Baim Wong Langsung Kena Sentil: Paula Juga Seorang Ibu
Baim Wong - Paula Verhoeven (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Luangkan waktu Kiano dan Kenzo untuk mamanya, jangan dibatasi. Sesungguhnya hak asuh anak harusnya sama ibunya," komentar netizen.

Sementara itu, sidang cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven kembali digelar pada Rabu (4/12/2024) di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Sidang tersebut hanya dihadiri Baim Wong karena Paula Verhoeven sedang berada di luar negeri.

Dengan absennya Paula Verhoeven, Baim Wong merasa senang karena bisa leluasa bicara di hadapan hakim tanpa dipotong. Baim diketahui menyerahkan 71 bukti video dan tulisan serta mengajukan 10 saksi di sidang tersebut.

Usai menghadiri sidang cerai, Baim Wong juga membantah tuduhan yang menyebut dirinya melarang Paula bertemu anak-anak. Sutradara film Lembayung ini menegaskan jika Paula Verhoeven boleh bertemu dengan Kiano dan Kenzo kapan saja.

"Kapan pun, ya Allah, kapan pun mau ambil, mau tidur bareng, mau ketemu kapan pun boleh. Anaknya, harus tanya anaknya," ujar Baim Wong.

Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI