Suara.com - Kelompok paduan suara Swara Svarna Indonesia (SSI) menggelar konser yang kelima kalinya di Surabaya, Sabtu (23/11/2024). Paduan suara yang didirikan di Surabaya pada bulan Agustus 2015 ini sebagian besar beranggotakan alumni paduan suara mahasiswa Universitas Airlangga dari lintas angkatan.
Tak hanya berasal dari rentang usia atau angkatan yang berbeda-beda, paduan suara ini juga memiliki anggota dengan profesi yang beragam, contohnya dokter, pengacara, ibu rumah tangga, dan sebagainya.
Acara yang diadakan di Gedung Kesenian Cak Durasim tersebut mengangkat tema lagu-lagu latar atau soundtrack film pilihan. Bertajuk Simfoni Layar Perak, konser ini menyuguhkan pertunjukan paduan suara yang dipadu dengan penampilan orkestra dari Svarna Orchestra, yang merupakan pertama kalinya bagi Swara Svarna Indonesia.
Pada konser kali ini SSI tidak tampil sendirian, melainkan juga menggandeng bintang tamu paduan suara anak-anak dan remaja, Gita Swara Jaya (GSJ) dan Kirana Teenage Choir. Kehadiran dua paduan suara tersebut tentunya menambah semarak acara pada malam hari itu.
Baca Juga: Pidi Baiq dan Budi Dalton Interogasi Band Dongker di Pengadilan Musik, Seru!
SSI membawakan 11 lagu pada konser tersebut, sementara GSJ dan Kirana Teenage Choir masing-masing membawakan 2 lagu. Beberapa lagu yang dibawakan adalah Reflection dari film Mulan, Melompat Lebih Tinggi dari film 30 Hari Mencari Cinta, dan Don’t Stop Me Now yang merupakan original soundtrack Bohemian Rhapsody.
“Yang spesial dari konser kali ini adalah lagu-lagu yang kami bawakan merupakan soundtrack film yang cukup dikenal, sehingga pengunjung bisa relate dan ikut nyanyi bersama,” ujar Ni Putu Galuh selaku ketua panitia.
Perempuan yang akrab disapa Galuh ini berharap konser ini akan menjadi batu loncatan bagi Suara Svarna Indonesia agar dapat semakin jaya dan mendunia.
Pada kesempatan kali ini, wakil gubernur Jawa Timur periode 2019 – 2024, Emil Elestianto Dardak, juga turut hadir dan ikut menyemarakkan konser tersebut dengan menyanyikan lagu Cintaku yang dipopulerkan oleh Chrisye.
Menurut Emil, ini adalah pertama kalinya ia melihat paduan suara dengan konsep lagu-lagu pop.
Baca Juga: Yellow Claw Cari Produser Musik Elektronik Berbakat di Indonesia Lewat EMPC 2024
“Kalau anak saya ikut paduan suara di sekolah itu lagu-lagunya nasional atau klasik. Saya senang sekali karena salah satu lagu kesukaan saya, Africa, bisa dibawakan dalam paduan suara,” sambungnya.