Belajar dari Sampai Nanti Hanna!, Febby Rastanty: Jangan Takut Putuskan Hubungan Toxic, Kamu Berhak Bahagia

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:40 WIB
Belajar dari Sampai Nanti Hanna!, Febby Rastanty: Jangan Takut Putuskan Hubungan Toxic, Kamu Berhak Bahagia
Febby Rastanty dalam konferensi pers rilis film Sampai Nanti Hanna! di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (29/11/2024). [Tiara Rosana/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Febby Rastanty memetik pesan moral yang sangat berharga setelah bermain dalam film Sampai Nanti Hanna!.

Memerankan karakter Hanna yang kerap bimbang mengambil keputusan hingga akhirnya terjebak dalam hubungan toxic, Febby Rastanty berharap semua perempuan di luar sana bisa lebih berani dalam menentukan pilihannya.

"Aku juga berharap sih dengan teman-teman yang sudah nonton Sampai Nanti Hanna! ini, khususnya para perempuan di luar sana yang mungkin sedang bimbang dalam mengambil keputusan, bahwa jangan pernah takut salah," kata Febby Rastanty dalam konferensi pers yang digelar di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

"Karena dengan kita mencoba ya kita jadi tahu apakah kita salah atau enggak. Dan aku juga percaya bahwa semua orang berhak mendapatkan kesempatan kedua," ucapnya menyambung.

Dan bila sudah terlanjur masuk ke dalam hubungan toxic, Febby Rastanty berharap para perempuan untuk jangan menutup mata dan bertahan padahal menyakitkan. 

"Buat teman-teman di luar sana, para wanita yang mungkin juga sedang terjebak di hubungan yang toxic, hubungan yang salah, bersama orang yang salah, ya pertama-tama please be aware," tutur aktris 28 tahun ini.

"Jangan menutup diri, jangan menutup hati, jangan menutup mata sama semua tanda-tanda yang kadang juga diberikan sama orang-orang, sama dunia, sama Tuhan bahwa kalian tuh deserve buat dapatkan yang lebih baik lagi," ujarnya.

Istri Iptu Drajad Djumantara ini juga menasihati para perempuan untuk jangan malu bercerita serta tetap yakin bahwa akan ada pengganti yang lebih baik lagi.

Baca Juga: Sering Bentak-Bentak, Ibrahim Risyad Minta Maaf ke Febby Rastanty

"Dan kalau memang sudah sadar jangan pernah takut untuk cari bantuan orang lain, jangan pernah malu buat cerita sama orang lain, dan tahu kapan harus kapan ngerasa ini sudah cukup bahwa kamu deserve untuk dapatin yang lebih baik lagi," imbuhnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI