Kronologi NewJeans Keluar dari ADOR, Apakah Bakal Bubar?

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Sabtu, 30 November 2024 | 12:24 WIB
Kronologi NewJeans Keluar dari ADOR, Apakah Bakal Bubar?
Apakah NewJeans Bubar? (Instagram/@newjeans_official)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Industri K-pop tengah dikejutkan dengan berita dari salah satu girl group terpopuler saat ini, NewJeans. Girl group itu dikabarkan keluar dari ADOR, agensi di bawah naungan HYBE. Lantas apakah NewJeans bubar?

Suara.com - Keputusan NewJeans yang keluar dari salah satu agensi hiburan terbesar di Korea Selatan itu buntut dari perselisihan manajemen selama berbulan-bulan antara NewJeans, HYBE, dan mantan CEO ADOR, Min Hee Jin. Dalam konferensi pers yang digelar pada Kamis (28/11) malam, NewJeans mengatakan alasan meninggalkan agensi karena ADOR sudah melanggar ketentuan kontraknya dengan grup tersebut.

Langkah yang diambil oleh Minji, Hanni, Danielle, Hearin, dan Hyein itu bukanlah keputusan yang mudah. Mengingat kelima Idol yang tengah populer itu telah membangun karir yang sangat sukses bersama ADOR sejak awal mereka debut. Keputusan besar itu diambil usai berbagai pertimbangan matang dan diskusi panjang di antara kelima member serta beberapa pihak.

Terkait apakah NewJeans bubar, untuk sementara waktu girl group ini akan rehat. Meski sedang menghadapi situasi yang tidak mudah, NewJeans tetap optimis untuk menghadapi masa depan karier mereka.

Danielle, membrr NewJeans dalam konferensi pers, menyatakan bahwa grup berencana untuk melanjutkan aktivitas yang sebelumnya sudah dijadwalkan dan berusaha menjalankan kegiatan yang mereka inginkan dengan lebih bebas.

Tak berhenti di situ, grup ini juga menegaskan keinginan untuk segera merilis musik baru bagi para penggemar mereka, yang lebih dikenal dengan nama Bunnies. Rencana ini diharap biss terealisasi di tahun 2025 mendatang. Selain itu, mereka juga berharap bisa mengadakan tur dunia untuk bertemu dengan para penggemar di berbagai negara.

Profil NewJeans

NewJeans sendiri merupakan grup penyanyi wanita asal Korea Selatan yang awlanya dibentuk oleh ADOR, sub-label dari HYBE. Girl Grup ini terdiri dari lima member, antara lain Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein.

Debut pertama NewJeans terjadi pada tanggal 22 Juli 2022, dengan single utama berjudul "Attention." Kemudian mereka secara resmi memulai debutnya pada tanggal 1 Agustus 2022, dengan mini album "New Jeans".

Baca Juga: NewJeans Akan Perjuangkan Nama Grup Imbas Putus Kontrak dengan ADOR

Menariknya beberapa lagu dalam mini album itu, seperti "Hype Boy," "Cookie," dan "Hype Boy," dinobatkan menjadi lagu K-pop wanita terlama yang bertahan di Billboard Global 200. Kemudian pada Januari 2023, NewJeans secara resmi merilis album singel pertama mereka berjudul, OMG, yang sukses besar di pasaran. Bahkan, dua single dari album itu, "Ditto" dan "OMG," berhasil meraih popularitas yang luas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI