Suara.com - Denny Sumargo mengakui bahwa dirinya lah yang memicu amarah Farhat Abbas dalam mediasi antara pihak Teh Novi dan Agus Salim baru-baru ini.
Menurut Densu, sapaannya, emosi Farhat Abbas mulai memuncak usai dirinya menelepon Teh Novi.
"Saya sebagai penonton melihat tidak ada kesepakatan aja di situ, yang membuat jadi chaos dan jadi beberapa pihak dirugikan ya," kata Denny Sumargo saat ditemui di kantor Kemensos RI di kawasan Salemba, Jakarta Pusat, Jumat (29/11/2024).
Adapun Denny Sumargo menjelaskan alasannya menelepon saat itu karena kasihan pada Teh Novi yang harus menghadapi semua tekanan tersebut.
Baca Juga: Jusuf Hamka Dampingi Denny Sumargo di Kasus Donasi Agus, Farhat Abbas Kena Sentil: Panik Gak?
Apalagi sebelumnya Teh Novi sudah mengaku pada Denny Sumargo bahwa dia takut menghadapi Farhat Abbas.
"Tapi kalau aku nggak telepon kasihan juga Novi, harus cari donasi lagi, kasihan dia," ujar Denny Sumargo.
"Novi sih mengundang tapi nggak tahu dari pihak penyelenggara, pihaknya Agus. Setahu saya kata Novi mesti datang, tapi saya di Makassar. Terus kata Novi 'aku gimana bang? Aku takut bang' (jawab Denny Sumargo) 'ya belajarlah menghadapi orang itu, nggak usah takut, kita dampingin'," tambahnya.
Adapun ayah satu anak tersebut menyayangkan sikap Farhat Abbas yang menunjuk-nunjuk Teh Novi cs saat mediasi. Menurutnya, emosi sang pengacara tak layak dilampiaskan pada perempuan apalagi di hadapan awak media.
"Kasihan ya. Saya ngerti lah semua punya poin sendiri, tapi cewek, cowok, terserah lah dia mau nunjuk siapa, jangan lah. Banyak wartawan, jangan begitu. Ya terserah lah dia mau marah ke siapa, tapi jangan (menunjuk)," tuturnya.
Baca Juga: Denny Sumargo Nangis Ditantang Alvin Lim Siram Mata Sendiri Pakai Air Keras: Uang Rp3 Miliar..
"Makanya saya nggak enak juga kan sama Novi karena telepon saya masuk di waktu yang mungkin kurang tepat sehingga mentrigger amarah dari salah satu pihak, kekesalan sehingga dia akhirnya jadi terintimidasi lagi," imbuhnya.
Sebagaimana diketahui, Teh Novi menjadi sorotan usai walk out dalam mediasi bersama pihak Agus Salim. Pemilik Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan tersebut memilih mundur karena tak setuju dengan isi klausul dalam surat kesepakatan.
Suasana mediasi juga sempat panas usai Farhat Abbas membentak dan menunjuk-nunjuk pihak Teh Novi sebelum perempuan tersebut walk out.
Novi sendiri merupakan YouTuber sosial yang bekerja membantu orang-orang yang terkena musibah. Salah satunya Agus Salim yang jadi korban penyiraman air keras oleh karyawannya.
Novi berinisiatif membuka galang dana untuk pengobatan Agus. Novi juga membuka peluang Agus tampil di podcast Denny Sumargo untuk mendapatkan lebih banyak donasi.
Sayangnya, niat baik Novi membantu Agus malah menjadi bumerang. Kini Novi dilaporkan Agus ke polisi atas dugaan pencemaran nama baik. Para donatur kini juga menolak bila uang yang mereka sumbangkan digunakan Agus.