Suara.com - Interaksi Lesti Kejora dengan mantan pacarnya, Rizki Syafaruddin alias Rizki DA, dalam acara televisi baru-baru ini sedang hangat dibicarakan publik
Seperti diketahui, Lesti Kejora dan Rizki DA dipertemukan dalam Indonesian Music Awards (IMA) 2024 yang berlangsung pada Senin (25/11/2024).
Dalam acara tersebut, Rizki DA didampingi oleh saudara kembarnya, Ridho DA, untuk menjadi pembaca pemenang piala penghargaan kategori Social Media Artist of the Year.
"Pemenang kategori Social Media Artist of the Year 2024 diberikan kepada Lesti Kejora," ujar Ridho dan Rizki DA.
Usai membacakan nama pemenang piala penghargaan kategori itu, Ridho dan Rizki DA spontan berjalan mundur untuk memberi ruang podium kepada Lesti Kejora.
Sementara itu, Lesti Kejora berjalan naik ke panggung usai namanya disebut. Dia tampak didampingi oleh suaminya, Rizky Billar.
Sebelum tiba di podium, Lesti Kejora sempat bertukar salam dengan Ridho dan Rizki DA. Meski begitu, terdapat perbedaan bentuk interaksi mereka.
Saat berinteraksi dengan Ridho DA, Lesti Kejora menyambut dengan salam namaste. Kedua tangan mereka yang sedang dalam pose namaste juga sempat didekatkan.
Di lain pihak, Lesti Kejora dan mantan pacarnya tidak menunjukan salam interaksi yang serupa. Keduanya hanya berpose salam namaste dari kejauhan.
Dalam acara talkshow 'Rumpi: No Secret' pada Selasa (26/11/2024), Rizki DA membatah isu membatasi interaksi dengan Lesti Kejora.