Suara.com - Selepas kepergian suaminya, Dali Wassink atau yang lebih dikenal dengan sebutan Papa Dali akibat kecelakaan tragis lima bulan lalu, kehidupan Jennifer Coppen semakin menarik perhatian publik.
Banyak yang menaruh simpati terhadap artis muda ini, mengingat kini dirinya harus membesarkan putrinya, Kamari Sky Wassink seorang diri.
Lantaran cobaan yang dialaminya sangat berat, banyak warganet yang berharap Jennifer dapat menemukan kebahagiaan baru di tengah cobaan hidupnya.
Terbaru, Jennifer Coppen kembali jadi sorotan karena gosip kedekatannya dengan bek Timnas Indonesia, Justin Hubner. Berbagai dugaan pun muncul setelah momen interaksi mereka dalam siaran langsung Jennifer di Instagram.
Baca Juga: Meski Terlihat Bahagia, Jennifer Coppen Rindu Dali Wassink Hingga Tubuhnya Mengurus
Dalam siaran langsung tersebut, Justin Hubner, meninggalkan komentar berupa emoji wajah tersenyum dengan tiga hati mengelilinginya. Untuk diketahui, emoji tersebut biasanya dianggap sebagai simbol perasaan bahagia dan cinta.
Sontak saja, komentar Justin Hubner tersebut memicu reaksi dari warganet yang menonton siaran langsung tersebut. Banyak dari mereka yang mengira jika Jennifer dan Justin memiliki hubungan spesial.
Namun, Jennifer segera meluruskan dugaan warganet tersebut.
"Guys, jangan dicie-ciein ya, astaga kita temenan," ujar Jennifer dengan nada tegas.
Seolah mempertegas status hubungan mereka, ibunda Kamari ini bahkan memanggil Justin dengan sebutan "Bro", istilah yang biasanya digunakan untuk teman atau sahabat laki-laki.
Baca Juga: Pertama Kali Umrah, Jennifer Coppen Langsung Ingat Kematian
Selain itu, Jennifer Coppen pun lagi-lagi menegaskan jika dirinya belum move on dari mendiang Dali Wassink.
"Aku nggak bilang kalau aku nggak akan nikah lagi seumur hidup. Karena itu semuanya nggak ada yang tahu," tulis Jennifer dalam unggahannya.
"Tapi untuk saat ini, nggak. Aku nggak mau nikah, aku nggak mau pacaran. So, stopHargain aku yang masih berduka sampai saat ini. Please, lah. Biarkan gue jadi janda hot. Ok, makasih," ungkap Jennifer Coppen dengan disertai emoji tertawa.
Untuk diketahui, Yitta Dali Wassink, atau lebih dikenal dengan sebutan Papa Dali meninggal dunia pada 18 Juli 2024. Pria keturunan Belanda dan Thailand tersebut meninggal dunia di usia yang cukup muda yakni 22 tahun.
Ia tewas setelah mengalami kecelakaan tunggal di Sunset Road, Kuta, Bali saat mengendarai sepeda motornya.
Kontributor : Anistya Yustika