Baginya, bagaiman sosok pasangan hidup adalah cerminan dari diri sendiri. Karena itu, seseorang perlu mengoreksi dirinya sendiri sebelum mengomentari pasangannya.
"Lu sempurna nggak bilang pasangan lu nggak sempurna? Kenapa pasangan lu seperti itu, lu lihat lagi lu udah benar jadi pasangan? Ada hal yang mungkin menurut kamu benar tapi menurut dia nggak benar," jelasnya.
Saat ini, proses perceraian Asri Welas dengan suaminya pun masih dalam tahap mediasi.
Meskipun sidang perceraian keduanya sudah digelar beberapa kali, tetapi mereka tak pernah saling bertemu di ruang sidang.
"Pada sidang pertama, penggugat diwakili oleh kuasa hukumnya. Kemudian pada sidang tersebut, tergugat tidak hadir," kata Humas Pengadilan Agama Depok, Samsudin di kantornya, Selasa (26/11/2024).