Agus Salim Nangis Meraung-raung Usai Pratiwi Noviyanthi Tolak Kesepakatan Damai: Segitu Jahatnya Kah?

Selasa, 26 November 2024 | 16:10 WIB
Agus Salim Nangis Meraung-raung Usai Pratiwi Noviyanthi Tolak Kesepakatan Damai: Segitu Jahatnya Kah?
Raung tangis Agus Salim usai mediasi dengan Pratiwi Noviyanthi di kawasan Kuningan, Jakarta, Selasa (26/11/2024) kembali berujung kegagalan. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keputusan Pratiwi Noviyanthi menolak kesepakatan damai untuk kedua kalinya membuat Agus Salim kecewa berat. Sang korban penyiraman air keras yang viral di media sosial itu sempat berharap bisa menuntaskan kisruh donasi hari ini.

“Agus sebenernya berharap ini jadi hari perdamaian. Mbak Novi selalu bilang ke Agus, mari kita bertemu, bicara dari hati ke hati. Hari ini, Agus hadir. Tapi belum sempat salaman, Mbak Novi malah tinggalkan Agus,” ungkap Agus Salim dengan suara menahan tangis usai mediasi di kawasan Kuningan, Jakarta, Selasa (26/11/2024).

Agus Salim sudah lelah menghadapi masalah berkepanjangan dengan Pratiwi Noviyanthi. Ia sekali lagi meminta maaf ke Novi kalau masih dianggap menyalahgunakan kepercayaan dalam memanfaatkan uang hasil donasi.

“Agus kepengin, gimana pun caranya kita bisa menyelesaikan masalah. Jadi, Agus sangat kecewa kepada Mbak Novi. Sekali lagi, kalau memang Agus salah, Agus minta maaf,” kata Agus Salim.

Baca Juga: Balas Sindiran Kasus Ahmad Dhani, Farhat Abbas Diduga Ejek Razman Nasution Bodoh

Agus Salim juga lelah disudutkan publik akibat tudingan Pratiwi Noviyanthi. Di momen ini, Agus tak kuasa membendung tangis dan amarahnya lagi.

“Selama ini, Agus sakit. Agus ini orang sakit, Agus orang buta, tapi kenapa semua mengecam Agus?,” tutur Agus Salim, yang kemudian menangis tersedu.

Agus Salim merasa diperlakukan seperti sudah melakukan kejahatan luar biasa. Padahal menurut versi Agus, ia tidak seburuk cerita Pratiwi Noviyanthi.

“Segitu jahatnya kah Agus? Agus bukan orang jahat,” ucap Agus Salim.

Sebelumnya diberitakan, pengacara Krisna Murti mencoba mempertemukan lagi Agus Salim dengan Pratiwi Noviyanthi untuk membahas kesepakatan damai.

Baca Juga: 2 Solusi Kelola Uang Donasi Bikin Farhat Abbas Luluh, Agus dan Teh Novi Segera Damai

Raung tangis Agus Salim usai mediasi dengan Pratiwi Noviyanthi di kawasan Kuningan, Jakarta, Selasa (26/11/2024) kembali berujung kegagalan. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Raung tangis Agus Salim usai mediasi dengan Pratiwi Noviyanthi di kawasan Kuningan, Jakarta, Selasa (26/11/2024) kembali berujung kegagalan. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Dalam pertemuan, pihak Pratiwi Noviyanthi menyerahkan draf kesepakatan yang pada intinya mengizinkan Agus Salim memakai uang donasi untuk kebutuhan pengobatan dan keperluan sehari-hari. Hanya saja, pengelolaan uang tetap dilakukan yayasan kemanusiaan milik Novi.

Agus Salim, yang diwakili Farhat Abbas selaku kuasa hukum saat mediasi, menyatakan tidak keberatan dengan syarat apa pun dari pihak Pratiwi Noviyanthi. Farhat bahkan bersedia mencabut seluruh laporan terhadap Novi kalau hari ini mereka berdamai.

Hanya saja, Pratiwi Noviyanthi memilih untuk tidak menandatangani kesepakatan karena Denny Sumargo tidak ikut dilibatkan dalam mediasi. Ditambah lagi, Densu yang dihubungi lewat sambungan telepon sempat berpendapat bahwa Agus Salim sudah tidak butuh uang donasi karena sudah dibantu tim Krisna Murti.

Pratiwi Noviyanthi pada akhirnya memilih meninggalkan ruang mediasi tanpa meneken kesepakatan apa pun.

Imade
Itu uang kan dari ke iklasan para donatur tujuanya utk berobat kenapa keluarganya pada lancang mem bagi2kan. Sekarang kan kasihan si Agusnya. Kalau sudah begini keluarganya pada kemana koq tidak komentar. Enak sekali uang donatur sebanyak itu trs di bagi2 ?
Imade
Ya ini kalau ditelusuri kesalahanya memang dari uang sudah ditransfer utk beaya pengobatan koq malah di bagi2kan keluarga
dani
Loe gak jahat Bro.. Cuma ngeyel dan terlalu drakor jadi jijik orang.... Mau mati ya mati saja sana gak ada yg peduli... Berkaca loe sama icang... Jauh kelakuan loe itu... Otak loe duit dan gaya aja
3 komentar disini >

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI