Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari Natasha Wilona. Sang ayah, Didi Setiadi baru-bar ini jadi sorotan setelah dirinya ingin bertemu dengan putrinya setelah berpisah selama 20 tahun.
Mengutip dari YouTube Anak Rantau, Didi Setiadi menceritakan tentang kondisi kehidupannya dan upayanya bertemu dengan Natasha Wilona, juga kakaknya.
"Keinginan kuat saya adalah hanya ingin bertemu dengan kedua anak saya saja. Tidak ada motif lain," kata Didi Setiadi pada YouTube tersebut.
Menurut lelaki yang disapa Abah itu, selama ini dia kesulitan untuk bertemu karena lokasinya yang jauh. Saat ini Abah sedang berada di Bali sedangkan Natasha Wilona di Jakarta.
Baca Juga: Kini Punya Harta Rp 51,8 Miliar, Ingat Lagi Curhatan Verrell Bramasta saat Hidup Susah
"Sekarang posisi Abah di Bali, kalau ke tempat anak Abah jauh di Jakarta. Mudah-mudahan melalui chanel ini ada teman-teman yang bisa menfasilitasi," ujarnya.
Selain itu, Abah mengaku kesulitan untuk menghubungi Natasha Wilona karena tidak tahu nomor kontak pribadi putrinya.
"Abah selama ini berupaya menghubungi dua anak Abah. Tapi karena tidak mempunyai akses telepon, Abah mencoba melalui keluarga Abah khususnya adik yang nomor dua," imbuh Didi Setiadi.
Keinginan ayah Natasha Wilona karena usianya yang kini sudah tidak muda lagi. "Abah menyadari, usia Abah makin bertambah dan dari segi tenaga juga sudah berkurang. Abah inginlah berjumpa dengan anak Abah," tutur Abah.
Ada keinginan yang ingin disampaikan langsung bila ayah Natasha Wilona bertemu dengan kedua putrinya.
Baca Juga: Jawaban Bijak Verrell Bramasta Tanggapi Orang yang Meremehkannya, Pegang Teguh Pepatah Ini
"Yang pertama Abah menyadari kesalahan Abah. Mudah-mudahan anak Abah bisa memaafkan Abah," ucap Didi Setiadi sambil menahan tangis.
"Yang kedua, Abah berterima kasih kepada ibu Natasha yang selama ini telah merawat dan membimbing kedua anak Abah, sehingga bisa menjadi seperti sekarang ini," tuturnya.
Tidak diketahui apa yang membuat seorang Didi Setiadi meninggalkan Natasha Wilona dan kakaknya. Namun saat ini dia sangat ingin bertemu dengan Natasah Wilona.
"Di sisa hidup, Abah ingin menjadi orang yang bisa berguna bagi keluarga dan anak-anak," katanya sambil menahan tangis.