Suara.com - Setelah membantu meng-endorse Kris Dayanti dalam Pilkada 2024, Atta Halilintar membawa rombongan keluarga dan karyawannya untuk berlibur ke Jatim Park pada Minggu (24/11/2024).
Dari unggahan yang beredar, Atta Halilintar dan rombongan menjajal sejumlah wahana di Jatim Park. Mereka juga menikmati situs kesenian dan satwa di kebun binatang.
"Sunday Batu," tulis akun @attahalilintar, dikutip pada Senin (25/11/2024).
Berdasarkan pantauan, beberapa karyawan yang diboyong Atta Halilintar berlibur ke Jatim Park adalah Sus Iroh, Sus Neni, dan Yasmine Susanti.
Lewat akun Instagram pribadinya, Yasmine Susanti mengabadikan momen menaiki sebuah wahana permainan dengan anak Kris Dayanti, Amora Lemos.
"Seru banget Gemi (Kris Dayanti), sampai 2 kali naik," ujar Yasmin Susanti.
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen lain tampak salah fokus dengan kehadiran asisten pribadi Aurel Hermansyah, Yasmin Susanti.
"Salfok ada Yasmin Susanti," tulis seorang netizen. "Wow wow menyala Yasmin hari ini, cetar penuhi feed kesayangannya," kata netizen lain.
"Si Yasmin yang caper, tambah dibela mulu sama ibu bosnya jadi ngelunjak dia," ucap netizen yang lainnya.
Untuk informasi tambahan, isu Atta Halilintar berselingkuh dengan Yasmin Susanti pernah mencuat pada 2022 lalu. Isu miring tersebut kian kencang berembus pasca dibicarakan seorang penyair radio, Dai Lopez.