Suara.com - Betrand Peto Putra Onsu yang kini sudah mengenyam bangku perkuliahan ikut dikomentari sang paman, Jordi Onsu. Ia merasa jadi merasa sangat tua, meski usianya baru 31 tahun.
"Gue berasa jadi tua ya," kata Jordi Onsu ditemui di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2024).
Jordi Onsu juga punya kebiasaan baru setelah Betrand Peto mulai masuk kampus. Adik Ruben Onsu itu kini sibuk menggali informasi dari akun Instagram penyanyi yang biasa disapa Onyo.
"Gue belakangan lagi suka kepoin Onyo, lihatin dia follow siapa aja, mainnya sama siapa," ujar Jordi Onsu.
Jordi Onsu sadar, remaja seusia Betrand Peto lebih percaya ke teman-temannya untuk bercerita daripada ke keluarga. Sehingga penting bagi Jordi untuk tahu dengan siapa saja Onyo bergaul.
"Dia pasti kan lebih banyak cerita ke teman-temannya. Dulu kan kita juga pasti punya yang namanya geng buat curhat," imbuh Jordi Onsu.
"Jadi ya, kepo aja. Dia mainnya sama siapa, terus ini anaknya siapa, papanya siapa, kakaknya siapa. Kayak diam-diam cari tahu circle-nya Onyo siapa aja," kata Jordi menyambung.
Selain ingin tahu siapa saja teman Betrand Peto, Jordi Onsu juga punya tujuan mengawal lingkungan pergaulan sang keponakan. Ia tahu betul bagaimana gaya anak muda sekarang berbeda jauh dari dulu.
Baca Juga: Betrand Peto Mulai Kenal Cinta, Sarwendah Cuma Titip Satu Pesan

"Ya namanya anak kuliah, gila. Untung dulu kita ABG-nya bareng-bareng ya, jadi tahu batas-batasnya sampai mana dan tahu menjaganya seperti apa," ucap Jordi Onsu.