Suara.com - Fitri Salhuteru dituding telah berlaku buruk kepada anak Nikita Mirzani, Azka, pada saat perayaan ulang tahun anaknya, Renzo.
Melalui Instagram Stories-nya Nikita Mirzani menyindir mantan sahabatnya itu karena mendadak mengunggah video anaknya.
“Posting-posting bagian dari badan anak gue, didoain biar jadi anak hebat,” ujar Nikita dikutip pada Sabtu (23/11/2024)
“Tapi lu bully anak gue. Tapi ulang tahun anak lu, (Azka) ditaruh bangku di paling belakang, dipisahin sama teman-temannya yang lain,” lanjutnya.
Baca Juga: Dituding Tukang Tipu, Fitri Salhuteru Minta Korban Laporkan Dirinya ke Polisi
Tak terima dengan tudingan miring tersebut, Fitri Salhuteru memberikan bukti melalui unggahan terbarunya.
“Satu lagi yang akan saya luruskan, dalam DM atau komen kalian netizen, saya memperlakukan Azka saat ulang tahun Zozo, katanya ditaruh belakang,” tulis Fitri melalui Instagram Stories-nya dikutip pada Sabtu (23/11/2024).
Fitri mengatakan jika para anak-anak yang diundang datang ke ulang tahun itu semuanya berdiri karena memang tidak ada kursi.
“Entah siapa yang memberikan informasi salah tersebut, karena semua berdiri nggak ada bangku,” ujarnya
Dalam video yang dibagikan terdengar saat Fitri Salhuteru memperhatikan anak-anak yang ingin bermain trampolin, termasuk anak Nikita Mirzani dan menyuruhnya mengenakan kaus kaki lebih dulu.
Baca Juga: Nikita Mirzani Tertawakan Klaim Fitri Salhuteru Soal Pihak yang Memutus Pertemanan Lebih Dulu
“Seperti tampak dalam video ini, saya masih menanyakan kaus kaki dan mereka main trampolin,” imbuhnya.
Tidak lama setelah itu anak Nikita Mirzani pulang labih dulu bahkan dia tidak sempat melihat acara tiup lilin. Fitri memperlihatkan bahwa tidak ada indikasi jika dirinya membully Azka seperti yang dituduhkan.
“Tidak lama Azka pulang karena ada les di rumah. Saat tiup lilin, Azka sudah tidak ada. Dan nggak ada tuduhan yang saya memperlakukan Azka tidak baik atau duduk di belakang,” tandasnya.
Tudingan yang menyebut dirinya berlaku buruk ke anak Nikita Mirzani itu sangat disayangkannya, dia mengaku sangat menyayangi anak-anak siapapun itu.
“Saya sangat menyayangi anak kecil, anak siapapun itu pasti akan saya sayangi,” ucapnya.
Usai memberikan klarifikasinya terkait tudingan miring tersebut, Fitri menghimbau agar netizen bisa lebih bijak bermain media sosial dan tidak sembarangan menuduh orang lain.
“Semoga kalian semua tidak berburuk sangka, bijaklah dalam bermain sosmed, jangan mudah mencaci tanpa bukti,” pungkasnya.
Kontributor : Rizka Utami