Suara.com - The SIGIT menjadi salah satu line up di hari pertama festival musik Joyland. Farri Icksan cs tampil di Plainstone Live Stage.
Dari sederet lagu yang ditampilkan, The SIGIT memberikan kejutan buat penonton Joyland. Mereka memperkenalkan lagu baru berjudul Hateful Mind.
"Kita ada sesuatu yang baru," kata Rekti sang vokalis di panggung pada Jumat (22/11/2024).
Rekti kemudian memainkan intro dari lagu Hateful Mind. Awalnya, penonton masih meraba tentang lagu tersebut.
Namun tak berselang lama, penonton ikut hanyut dalam ketukan lagu yang serupa dengan musik dangdut tersebut.
Selain lagu tersebut, hal yang menarik perhatian adalah para punggawa The SIGIT. Di mana sang drummer, Acil Armando absen hadir.
Memang, berhembus kabar sang drummer menyusul Aditya Bagja yang ada pada bassist untuk hengkang.
Namun kabar Acil Armando yang cabut dari The SIGIT belum mendapat konfirmasi dari band yang dibentuk pada 2002 tersebut.
Selain The SIGIT, St. Vincent juga meramaikan panggung Joyland di Plainstone Live Stage.
Baca Juga: Brian McKnight Ajak Penonton Nostalgia: Terima Kasih Pilih Bersama Saya Malam Ini
Sementara itu di hari kedua, panggung yang berada di Baseball GBK, Senayan, Jakarta Pusat ini akan diisi Automatic, Surprise Chef, Efek Rumah Kaca dan Majelis Berduri.