Suara.com - Pernyataan Nikita Mirzani yang menganggap Vadel Badjideh lebih cocok menikah dengan putri Razman Arif Nasution daripada dengan Laura Meizani ikut disorot sang pengacara.
Setelah istrinya menunjukkan sikap keberatannya, kini giliran Razman Arif Nasution yang menyinggung perbedaan level antara Laura Meizani dan putri-putrinya.
![Vadel Badjideh saat mendampingi ayahnya, Umar Badjideh diperiksa terkait laporannya terhadap Nikita Mirzani di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (20/11/2024). [Tiara Rosana/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/11/20/97515-vadel-badjideh.jpg)
“Emang anak kau sama anak saya levelnya sama?,” ujar Razman Arif Nasution di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat (22/11/2024).
Sama seperti sang istri, Razman Arif Nasution membanggakan status pendidikan putri-putrinya yang bergelar dokter. Ia merasa mereka bisa mendapat pasangan lebih baik dari Vadel Badjideh.
“Dari segi pendidikan, saya pastikan anak saya hari ini, lebih baik pendidikannya. Saya bukan benci kepada LM, saya bukan benci kepada anaknya yang lain. Tapi anak saya, tidak ada yang berhenti sekolah,” kata Razman Arif Nasution.
Pun dalam urusan adab, Razman Arif Nasution meyakini putri-putrinya jauh lebih baik dari Laura Meizani, yang bahkan berani memaki-maki ibunya sendiri di ruang publik.
“Anak di bawah umur juga, kok ngomongnya seperti itu,” tutur Razman Arif Nasution.
Razman Arif Nasution juga memastikan putri-putrinya tidak tumbuh di lingkungan orang doyan nyinyir seperti Nikita Mirzani.
“Tidak ada anak saya dengar kata-kata saya ngerumpi orang melalui live, maki-maki orang, hujat-hujat orang, pakai pakaian yang menurut saya, maaf, kurang beretika,” tutur Razman Arif Nasution.
Baca Juga: Siapa Shella Saukia? Crazy Rich Aceh Diduga Biayai Umrah Transgender Isa Zega
Nikita Mirzani sebenarnya mulai menyinggung anak-anak Razman Arif Nasution karena keberatan Laura Meizani terus-terusan dijodohkan dengan Vadel Badjideh. Sejak awal, ia tidak merestui hubungan mereka.