Suara.com - Perbedaan penampilan Aaliyah Massaid dan Ashanty ketika acara keluarga Gen Halilintar pada Rabu (20/11/2024) kemarin santer menyita atensi publik.
Seperti diketahui, Ashanty dan Aaliyah Masssaid merupakan anggota keluarga Gen Halilintar yang tidak memakai hijab.
Meski tidak berhijab dalam kehidupan sehari-hari, Ashanty memakai busana yang berbanding terbalik 180 derajat dari Aaliyah Massaid di acara keluarga Gen Halilintar.
Dalam acara pesta ulang tahun Atta Halilintar yang ke-30 pada Rabu (20/11/2024) kemarin, Ashanty memilih untuk menutup aurat. Dia tampak memakai baju gamis dan hijab pashmina.
"Makan malam birthday-nya Atta," bunyi caption yang disertakan Aurel Hermansyah dalam akun @aurelie.hermansyah.
Sementara itu, Aaliyah Massaid kembali tidak berhijab ke acara keluarga Gen Halilintar. Dia memilih untuk memakai baju sebagaimana busana sehari-harinya.
Istri Thariq Halilintar itu terlihat memakai busana formal berupa kemeja putih dan celana panjang. Dia juga tampil tanpa hijab.
"Cewek-cewek. Kameramennya juga cewek, tebak siapa," tulis akun @genhalilintar, dilansir pada Kamis (21/11/2024).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen memuji penampilan Ashanty yang berhijab bertemu besannya.
Baca Juga: Profil Uan Kaisar, Vokalis Juicy Luicy yang Tampak Akrab dengan Ibu Gen Halilintar
"Bunda cantik pakai hijab," tulis seorang netizen. "Pakai jilbab cantik banget bunda Ashanty," ucap netizen lain.