Inul Daratista Rugi Ratusan Juta Imbas Pencurian Salah Satu OB Gerai Karaoke

Kamis, 21 November 2024 | 14:13 WIB
Inul Daratista Rugi Ratusan Juta Imbas Pencurian Salah Satu OB Gerai Karaoke
Inul Daratista di gedung Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI, Jakarta, Senin (22/1/2024) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Inul Daratista sempat membagikan cerita kurang menyenangkan dari salah satu office boy rumah karaoke Inul Vizta yang ia kelola. Lewat Instagram, Inul mengabarkan bahwa karyawan kepercayaannya itu kini sedang diproses hukum karena mencuri.

"Ambil 3 BPKB dan duit kantor, kabur ninggalin anak bini," tulis Inul Daratista, Rabu (20/11/2024).

Uang dari hasil curian itu, kata Inul Daratista, dimanfaatkan sang karyawan untuk bersenang-senang. Ia juga kedapatan memakai uang tersebut untuk judi online.

"Hasil penjualan mobil buat main judol (judi online), main cewek, narkoba, ngafe dan dugem," kisah Inul Daratista.

Ternyata, kasus pencurian salah satu karyawan Inul Vizta itu ditangani Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Perkara disidangkan sejak 5 November kemarin.

"Sudah dua kali sidang. Tanggal 5 pembacaan pembacaan dakwaan, tanggal 19 pemeriksaan saksi. Nanti tanggal 26 sudah pembacaan tuntutan," jelas Maryono selaku Humas Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

Dalam dakwaan, karyawan Inul Vizta Sunter bernama Leon Tada itu mencuri satu unit mobil operasional Toyota Avanza beserta BPKB-nya. BPKB kemudian digadaikan ke seseorang dengan harga Rp50 juta.

"Itu modusnya," kata Maryono.

Masih dalam berkas dakwaan, total kerugian Inul Vizta Sunter disebut mencapai Rp136 juta. Selain mobil, ada juga satu unit laptop yang masuk barang bukti perkara.

Baca Juga: Inul Daratista Ngaku Punya 86 Kg 'Emas', Ternyata Aslinya Bikin Netizen Kegocek

"Katanya, itu semua milik PT Mitra Vizta," tutur Maryono.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI