"Maka saya bilang Pak Tom itu berani mengungkapkan yang benar. Karena orangnya apa adanya," tutup Ciska.
Wawancara Ciska Wihardja dibanjiri dukungan oleh netizen. Beberapa memuji penampilan sederhana Ciska jauh berbeda dari para istri pejabat yang suka pamer gaya hidup mewah.

Kesederhanaan Ciska Wihardja ini berbanding terbalik dengan harta kekayaan Tom Lembong. Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang telah diverifikasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 19 Mei 2020, total kekayaan Tom Lembong tercatat sebesar Rp101,48 miliar.
Karena itu, netizen ramai-ramai memuji Ciska yang tetap tampil sederhana.
"Suami istri orang cerdas dan baik. Mereka ekonominya dari kecil sudah kaya tapi tampilannya sederhana," komentar netizen.
"Istri Pak Tom cantik dan sederhana, nggak glamor kayak istri-istri pejabat biasanya," tambah netizen lain.
"Istrinya saja begitu anggun cerdas dan bersahaja, good looking pokoknya nggak neko-neko, padahal beliau orang kaya," sahut yang lain.
Latar belakang keluarga Ciska Wihardja memang tak kaleng-kaleng. Dia meruakan putri Andreas Wihardja, pemilik perusahaan kasur PT Duta Abadi Primantara.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Baca Juga: Harta Tembus Rp101 M Tapi Tak Punya Rumah, Istri Tom Lembong Akui Lebih Suka Numpang Keluarga