Isa Zega Private Akun Usai Disemprot Anggota DPR Soal Umrah Pakai Hijab, Netizen: Dia Ketar-ketir

Selasa, 19 November 2024 | 11:24 WIB
Isa Zega Private Akun Usai Disemprot Anggota DPR Soal Umrah Pakai Hijab, Netizen: Dia Ketar-ketir
Potret Isa Zega saat Umrah (instagram/zega_real)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Isa Zega kembali mendapat sorotan publik saat menjalankan ibadah umrah. Kali ini bukan hanya warganet, tapi sampai dikomentari anggota DPR, Mufti Anam.

Mufti Anam menyoroti aktivitas Isa Zega yang menjalankan ibadah umrah. Meski secara dokumen transgender tersebut adalah perempuan, namun sejatinya ia adalah seorang laki-laki.

Inilah yang kemudian membuat Mufti Anam miris. Bagaimana bisa seorang laki-laki bisa menjalankan ibadah dengan berpenampilan perempuan.

"Saya sangat miris, hari ini banyak sekali mendapatkan DM, tautan dari media sosial, yang bagaimana setelah saya melihat ada seseorang yang bernama 'mami online', alias Isa Zega alias Sahrul, transgender, waria, di mana awalnya adalah laki-laki, melakukan umrah dengan menggunakan hijab syar'i," kata Mufti Anam di akun TikTok, Senin (18/11/2024).

Baca Juga: Sama-sama Transgender, Beda Gaya Busana Jessica Rinrada dan Isa Zega saat Umroh Jadi Sorotan

Sang anggota DPR kemudian dengan tegas menyebutkan, "Ini merupakan bagian dari penistaan agama."

Mufti Anam lantas merujuk pada ketetapan MUI bahwa meskipun sudah operasi kelamin, tetap saja Isa Zega adalah seorang laki-laki.

Tentu sebagai laki-laki harus menjalankan ibadah umrah sesuai dengan kodratnya.

"Bahkan menurut fakta MUI, walaupun sudah diubah, secara lahiriah, dia tetap seorang laki-laki. Dalam melakukan prosesnya, tetap harus menggunakan cara seorang laki-laki," ujar Mufti Anam.

Karena ada dugaan penistaan agama, maka Mufti Anam meminta polisi agar mengusut tuntas kasus ini. 

Baca Juga: Isa Zega Ikut Teriak saat Aksi Bela Palestina di Monas, Netizen: Lakinya Keluar Sahrul

Potret Isa Zega saat Umrah (instagram/zega_real)
Potret Isa Zega saat Umrah (instagram/zega_real)

"Harapan kami, penegak hukum, kepolisian dan pihak terkait untuk segera menangkap si mami online. Agar ke depannya tidak ada mami, mami online yang melecehkan agama kita," katanya.

Kabar Isa Zega mendapat komentar dari Anggota DPR ini sudah sampai ke telinga. Transgender yang akrab Mami Online tersebut mengambil sikap.

"Nah, mumpung lagi rame, mami private dulu ya biar banyak yang follow. Sayang kan kalau cuma kepo tapi nggak follow," kata Isa Zega di Instagram Story.

Tapi warganet menduga sikap Isa Zega ini lantaran khawatir masalah tersebut akan berujung pada sanksi hukum.

"Private biar nggak kepo. Padahal auto private karena takut diusut," kata @demi**** seperti di postingan @/lambe__danu.

"Bener, ngakak ya alasannya, supaya banyak uang follow. Padahal ketar-ketir," sahut yang lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI