Digelar Akhir Tahun Ini, Venue Konser Stray Kids di Jakarta Pindah Tempat

Sumarni Suara.Com
Senin, 18 November 2024 | 09:00 WIB
Digelar Akhir Tahun Ini, Venue Konser Stray Kids di Jakarta Pindah Tempat
Stray Kids (X/ stray_kids)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - IME Indonesia selaku pihak promotor membuat pengumuman baru mengenai konser boyband asal Korea Selatan, Stray Kids di Jakarta..

Lewat unggahan di Instagram, IME Indonesia mengatakan bahwa lokasi konser Stray Kids pindah tempat.

"Pengumuman Perubahan Venue Stray Kids World Tour <dominATE JAKARTA>," tulis IME Indonesia sebagai caption.

Sebelumnya, Hyunjin cs dijadwalkan manggung di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta. Tapi kini, venue-nya dipindah ke Indonesia Arena.

Baca Juga: Demi Kerukunan Band, Personel Kotak Janjian Waktu Kehamilan

"Kami ingin menginformasikan bahwa Stray Kids World Tour <dominaTE JAKARTA> yang awalnya di jadwalkan di Stadion Madya, akan dipindahkan ke lokasi baru, Indonesia Arena, GBK," beber IME Indonesia.

Stray Kids (X/ Stray_Kids)
Stray Kids (X/ Stray_Kids)

"Acara ini akan tetap berlangsung pada tanggal dan waktu yang sama yaitu 21 Desember 2024 pukul 7 malam dan tetap berlokasi di dalam kompleks olahraga GBK, sama seperti Stadion Madya yang direncanakan sebelumnya," sambungnya lagi.

Terkait pindahnya lokasi ini, IME Indonesia menerangkan sudah mempertimbangkan banyak hal. 

"Keputusan ini diambil untuk memastikan kenyamanan dan keselamatan baik bagi artis maupun penggemar," tuturnya.

Seiring dengan pengumuman ini, seating plan konser Stray Kids otomatis berubah. IME Indonesia meminta penonton untuk mengecek denah yang baru.

Baca Juga: Rayakan 20 Tahun Berkarya, Kotak Siap Gelar Konser

"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan akibat perubahan mendadak ini," ujar IME Indonesia.

"Kami akan melakukan yang terbaik untuk memastikan pengalaman yang berkesan bagi artis dan penggemar. Terima kasih atas pengertian Anda," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI