Mendadak Artis, Pemain Timnas Jepang Kaoru Mitoma Kaget Warga Indonesia Berebut Minta Tanda Tangan

Yohanes Endra Suara.Com
Jum'at, 15 November 2024 | 08:42 WIB
Mendadak Artis, Pemain Timnas Jepang Kaoru Mitoma Kaget Warga Indonesia Berebut Minta Tanda Tangan
Kaoru Mitoma. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bintang tim nasional Jepang, Kaoru Mitoma terkejut melihat antusiasme luar biasa dari para penggemar sepak bola di Indonesia yang berebut untuk mendapatkan tanda tangannya.

Mitoma tiba di Jakarta bersama timnas Jepang untuk berlaga dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2026. Kehadirannya langsung disambut meriah oleh ribuan pendukung yang menantikan aksinya di lapangan.

Dalam video unggahan akun @onongxjx di TikTok, tampak winger lincah dari klub Premier League, Brighton & Hove Albion itu dikerumuni para penggemar yang tak sabar mendapat giliran untuk meminta tanda tangannya.

Kaoru Mitoma, yang mengenakan jersey latihan timnas Jepang, terlihat melayani satu per satu permintaan dengan senyum ramah. Beberapa orang menarik mundur Mitoma setelah kondisi menjadi tak kondusif.

Bahkan sebelum meninggalkan kerumunan, pemain kelahiran 1997 itu masih membubuhkan tanda tangan di jersey penggemar yang masih berusaha mendekati sang atlet.

Netizen menyoroti reaksi Kaoru Mitoma yang tampak kaget melihat para penggemar memperlakukan dirinya seperti artis top. Beberapa memuji sikap ramahnya.

"Dari ekspresinya Mitoma sepertinya masih mau melayani tanda tangan fansnya. Tapi karena dihadang bodyguard jadi dia nggak bisa apa-apa. Masih nengok-nengok ke fansnya mulu, nggak langsung balik badan terus pergi," komentar netizen.

"Cuma di Indonesia, pemain tim lawan dikejar-dikejar suporter tuan rumah. Mitoma kayak kaget gitu mendadak jadi artis," tambah netizen lain.

Baca Juga: Dua Kata Menyala Shin Tae-yong Jelang Timnas Indonesia vs Jepang

"Bikin sibuk mereka pemain Jepang dengan minta TTD sampai mereka lupa kalo mau bertanding," canda netizen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI