Suami Fitri Salhuteru kemudian melanjutkan kuliah di Art Center College of Design jurusan Transportation Design. Art Center College of Design merupakan sebuah kampus swasta yang berlokasi di Pasadena, California, Amerika Serikat.
3. Pekerjaan Suami Fitri Salhuteru

Pekerjaan suami Fitri Salhuteru bikin penasaran setelah Nikita Mirzani menyebutnya pengangguran. Berdasarkan akun LinkedIn atas nama Cencen Kurniawan, suami Fitri Salhuteru rupanya pemilik Soartoss Indonesia yang berlokasi di Bali.
Tidak banyak yang didapatkan saat mencari Soartoss Indonesia di Google. Menurut website companieshouse.id, PT. Soartoss Indonesia merupakan perusahaan yang beralamatkan di Sunset Road, Lingk. Abianbase, Kuta, Badung.
Sementara menurut website id-check.net, Soartoss Indonesia merupakan perusahaan berbentuk PT yang SK dan aktanya terbit pada 2010 dengan notaris I Putu Ngurah Aryana, SH.
Akun LinkedIn atas nama Rina Nurjaya yang disebut-sebut mantan istri Cencen Kurniawan pun memperkenalkan diri sebagai pemilik Soar Toss.
Disisi lain, menurut Nikita Mirzani, Cencen Kurniawan suami Fitri Salhuteru adalah seorang pengangguran sekaligus penipu. Cencen diceritakan sempat akan bisnis billiard dengan orang Jepang.
Karena menipu dan takut dilaporkan polisi oleh rekan bisnisnya tersebut, Cencen Kurniawan akhirnya menjual salah satu rumahnya. Nikita Mirzani pun meminta netizen mengecek nama PT milik Cencen yang tidak dapat ditemukan sehingga disebutnya halu.
Itu dia ulasan mengenai pekerjaan suami Fitri Salhuteru yang dituding Nikita Mirzani pengangguran. Apa pendapatmu?
Kontributor : Neressa Prahastiwi