Suara.com - Pasangan Pratama Arhan dan Azizah Salsha akhirnya perdana tampil bersama di depan publik usai rumah tangga mereka diterpa isu orang ketiga.
Momen tersebut terjadi saat mereka menghadiri acara grand launching produk KEEM Skincare pada Minggu (10/11/2024) di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.
Pratama Arhan didapuk oleh CEO KEEM Skincare, Muhammad Hakim, sebagai brand ambassador (BA) bersama Thariq Halilintar.
Lewat akun Instagram pribadinya, Azizah Salsha mengutarakan apresiasi kepada sang suami yang diangkat sebagai BA KEEM Skincare.
"Congrats (Selamat)," bunyi caption yang disertakan Azizah Salsha.
Interaksi Pratama Arhan dan Azizah Salsha saat sesi foto di acara tersebut menarik perhatian netizen.
Ketika sesi foto, Pratama Arhan menunjukan ekspresi tersenyum riang. Tapi selepas itu, mimik mjka menantu Andre Rosiadi tersebut berubah 180 derajat.
Perubahan ekspresi Arhan yang cepat ini menimbulkan spekulasi macam-macam dari netizen. Senyuman Arhan dianggap cuma untuk formalitas menunjukkan keharmonisan rumah tangganya dengan Zize, sapaan akrab Azizah.
Cuplikan unggahan video interaksi Pratama Arhan dan Azizah Salsha saat sesi foto di acara grand launching KEEM Skincare ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip.
Baca Juga: Pratama Arhan Mulai Peduli Penampilan dan Kini Percaya Diri di Lapangan
"Ekspresi terakhir Arhan dan Azizah usai sesi foto buat netizen ramai berspekulasi," tulis akun @lambegosiip, dikutip pada Senin (11/11/2024).