Suara.com - Prilly Latuconsina sempat menghebohkan publik usai membeli kapal pesiar kecil atau yacht untuk hadiah ulang tahun ke-28 pada Oktober lalu.
Awalnya dibeli untuk penghargaan diri sendiri, Prilly Latuconsina akhirnya memilih menjadikan yacht tersebut sebagai lahan bisnis baru.
“Kalau beli kapalnya doang, aku tuh nggak pakai setiap hari. Sayang gitu, cuma didiemin di parkiran doang. Jadi ya, kenapa nggak jadi opportunity bisnis baru gitu, bikin perusahaan kapal,” ungkap Prilly Latuconsina di Halte TransJakarta Tosari baru-baru ini.
Prilly Latuconsina sudah mendapat rekanan bisnis untuk jasa sewa kapalnya. Dua yacht baru untuk disewakan pun sudah dipesan.
Baca Juga: Harga Yacht yang Dibeli Prilly Latuconsina untuk Kado Diri Sendiri, Tembus Miliaran?
“Beli dua lagi nanti. Jadi bisa punya kapal lainnya dan bisa disewa-sewain,” terang Prilly Latuconsina.
Termasuk yacht pribadi milik Prilly Latuconsina, total akan ada tiga kapal yang disewakan. Masing-masing unit akan ditempatkan di titik berbeda.
“Kalau yang sekarang kan masih diparkir di Jakarta. Nah, yang dua nanti mau ditaruh di titik-titik selain Jakarta. Jadi kalau aku mau ke mana, udah ada kapalnya,” jelas Prilly Latuconsina.
Bisnis jadi salah satu bidang yang sudah lama Prilly Latuconsina geluti. Ia tak mau melewatkan peluang mengais keuntungan, apalagi dari sesuatu yang memang disukai.
“Aku juga suka berbisnis ya, dan menjalankan bisnis yang aku suka dan sesuai sama hobi aku tuh menyenangkan gitu,” papar Prilly Latuconsina.
Baca Juga: Pamer Beli Yacht, Prilly Latuconsina Malah Diledek Soal Tabung Gas 3 Kg: Jangan Lupa Diganti
Prilly Latuconsina bahkan langsung mempersiapkan hitungan-hitungan sebelum memulai bisnis sewa kapalnya.
“Kalau bisnis itu udah ada perhitungan semuanya, jadi emang udah diperhitungkan, udah diperkirakan semuanya,” ucap Prilly Latuconsina.
Prilly Latuconsina sendiri sebelumnya membeli yacht untuk menunjang hobinya berkegiatan di laut. Selama ini, Prilly sering kesulitan mencari kapal yang nyaman.
“Kan hobi aku di laut, suka mancing. Kadang suka susah nyari kapal yang nyaman. Jadi kepikiran beli kapal,” kisah Prilly Latuconsina.