"Mama kayak jatahin aku sebulan karena aku gak mau tahu. Aku dapat bonus pun, sebagian aku kasih ke mama dan keluarga," sambung Sensen.
![Sensen, asisten Raffi Ahmad. [Tangkapan Layar Youtube]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/11/10/81805-sensen-asisten-raffi-ahmad-tangkapan-layar-youtube.jpg)
Meski enggan membocorkan angka pastinya, Sensen menyinggung jika besaran gaji bulanannya menyentuh dua digit.
"Tapi dua digit lah ya?" ucap sang pembawa acara.
Mendengar hal itu, Sensen pun mengangguk dan mengiyakan. Di samping gaji, Sensen acap kali menerima bonus dari Raffi Ahmad seperti mobil, liburan ke luar negeri, hingga umrah.