Raline Shah lalu menceritakan pengalamannya terjun ke dunia film internasional dan memutuskan untuk pindah ke Amerika. Raline ikut banyak sekolah akting untuk mewujudkan impiannya menjadi aktor film dunia.
Itulah awal mula Raline bergabung dengan manajemen artis di Amerika. Selain Siwon Super Junior, Michelle Yeoh dan Gong Li juga bergabung di agensi Raline.

Sementara itu, Raline Shah memang sempat mengenalkan Siwon pada ibunya, Roseline Abu. Dalam foto yang viral di media sosial kala itu, Siwon, Raline, dan ibunya tampak berbincang akrab di sebuah koridor.
Meski tidak tahu apa yang mereka bicarakan, kehangatan mewarnai pertemuan itu. Ibu Raline bahkan sempat berfoto berdua dengan Siwon.
Rosaline Abu mengaku awalnya tak mengenal Siwon, sampai akhirnya dia Googling sendiri. Ibu Raline memuji Siwon tak hanya punya wajah tampan, tetapi juga sangat berbakat.
"I didn't know who Siwon was, now I know he is not only handsome but talented too (Thank you Google)," bunyi tulisan di caption Instagram kala itu.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah