“Apa ya, terlepas dari itu palsu atau nggak, memang A Raffi ini kalau menurut aku memang sudah layak untuk diberikan gelar terhormat,” tutur Inara Rusli.
![Inara Rusli ditemui di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, Jumat (1/11/2024). [Rena Pangesti/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/11/02/40665-inara-rusli.jpg)
Inara Rusli mengenal baik Raffi Ahmad. Orang dengan tingkat kepedulian tinggi seperti Raffi, di mata Inara, pantas mendapat gelar kehormatan seperti yang kini ia sandang.
“Aku mengenal secara personal. A Raffi memang orang yang santun dan banyak banget membantu orang. Kepedulian sosialnya sangat-sangat tinggi, bukan cuma karena tuntutan peran atau tuntutan pekerjaan,” pungkas Inara Rusli.