Ajak Difabel Jadi Staf Utusan Khusus Presiden, Raffi Ahmad: Pokoknya Mau...

Jum'at, 08 November 2024 | 12:00 WIB
Ajak Difabel Jadi Staf Utusan Khusus Presiden, Raffi Ahmad: Pokoknya Mau...
Raffi Ahmad dan Ridwan Kamil di Anjungan Sarinah, Jakarta, Kamis (7/11/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Raffi Ahmad baru-baru ini mengutarakan rencana merekrut konten kreator difabel, Niatus Solihah untuk dijadikan salah satu stafnya sebagai Utusan Khusus Presiden.

Raffi Ahmad bahkan sudah memberikan penawaran ke Niatus Solihah, yang kini masih berstatus mahasiswa semester tujuh di salah satu universitas.

“Kamu pikirin dulu. Kalau kamu udah lulus, kamu temuin aku,” ujar Raffi Ahmad.

Baca Juga: Heboh Susnya Lily Pakai Jilbab Branded, Memangnya Berapa Gaji Pengasuh Anak Raffi Ahmad?

Raffi Ahmad tertarik mempekerjakan Niatus Solihah karena terinspirasi kisah hidupnya, yang sejak kecil hanya dibesarkan oleh kakek dan nenek dari pihak sang ibu.

Selain itu, Raffi Ahmad juga melihat Niatus Solihah cocok bekerja sebagai stafnya untuk merepresentasikan generasi muda. Suami Nagita Slavina memang butuh banyak masukan dari anak muda untuk menjalankan programnya.

“Aku kan mencari staf. Aku butuh dibantu juga karena urusannya generasi muda. Jadi, kamu kan bisa membantu juga,” jelas Raffi Ahmad ke Niatus Solihah.

“Kalau misalnya bisa di tempat aku, nanti dicoba dulu,” lanjut kakak Syahnaz Sadiqah.

Terkait beredarnya informasi tersebut, Raffi Ahmad di sela kegiatannya di kawasan Sarinah, Jakarta pada Kamis (7/11/2024) sempat membenarkan bahwa memang ada rencana merekrut difabel sebagai salah satu stafnya.

Baca Juga: Siapa Niatus Sholihah? Ditawari Raffi Ahmad Jadi Staf Utusan Khusus Presiden usai Lulus

Raffi Ahmad dan Ridwan Kamil di Anjungan Sarinah, Jakarta, Kamis (7/11/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Raffi Ahmad dan Ridwan Kamil di Anjungan Sarinah, Jakarta, Kamis (7/11/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

“Iya,” kata Raffi Ahmad.

Sayang, Raffi Ahmad tidak menjelaskan lebih rinci tentang rencana mempekerjakan difabel sebagai stafnya. Ia cuma meminta generasi muda untuk tetap berjuang penuh semangat dalam bekerja atau berkreasi.

“Pokoknya mau dari suku mana pun, ras mana pun, semuanya semangat,” ucap Raffi Ahmad.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI