Ditegur Rieta Amilia Karena Salah Belikan Sepatu, Attitude Pengasuh Anak Angkat Raffi Ahmad Jadi Sorotan

Rabu, 06 November 2024 | 21:30 WIB
Ditegur Rieta Amilia Karena Salah Belikan Sepatu, Attitude Pengasuh Anak Angkat Raffi Ahmad Jadi Sorotan
Raffi Ahmad dan pengasuh Lily, Sus Ayu. (Instagram/ciamyayu_94)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sikap pengasuh anak angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Ayu Ciamy langsung menjadi sorotan publik ketika ditegur Rieta Amilia.

Kala itu, ibunda Nagita Slavina ini mengeluhkan sepatu yang baru saja dibeli Ayu Ciamy untuk cucu angkatnya, Lily berukuran lebih besar.

Alih-alih diam dan menuruti permintaan ibu mertua Raffi Ahmad, pengasuh Lily tersebut justru beralasan dirinya sengaja membelikan sepatu yang berukuran lebih besar agar terpakai lama.

"Kegedean lah," ujar Rieta Amilia dilansir dari TikTok @findmee.id.

"Nggak papa lah. Waktu itu kan nomor 19. Tapi, itu sebentar lagi udah nggak muat bu kalau ibunya belinya pas," ujar Ayu sambil tersenyum dan terus mengenakan sepatu tersebut ke Lily.

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Rafathar, Rayyanza, dan Lily. (Instagram/raffinagita1717)
Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Rafathar, Rayyanza, dan Lily. (Instagram/raffinagita1717)

Saat Rieta Amilia berusaha tetap menegurnya, pengasuh Lily itu juga terus berusaha mencari alasan.

"Ya tapi itu kan kegedean sus, kelewatan sus," tegur Rieta Amilia.

"Nanti dipakainya sebentar bu, kan lebih baik kebesaran biar dipakainya lama," sahut pengasuh Lily tersebut.

Sikap Ayu Ciamy yang terus menjawab ketika ditegur ibunda Nagita Slavina ini lantas menuai beragam komentar warganet.

Baca Juga: Heran Rumahnya Mau Dirobohkan, Ayah Vadel Badjideh Sebut Nikita Mirzani Sampah

Tak sedikit yang menegur sikap pengasuh anak angkat Raffi Ahmad tersebut, karena dinilai kurang sopan terus-menerus menjawab majikannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI