Dapat Kado Roti Buaya Saat Ultah, Fuji Diam-Diam Lamaran?

Sumarni Suara.Com
Rabu, 06 November 2024 | 06:10 WIB
Dapat Kado Roti Buaya Saat Ultah, Fuji Diam-Diam Lamaran?
Fuji merayakan ulang tahun. (Instagram/@fuji_an)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Fujianti Utami alias Fuji baru saja merayakan ulang tahun ke-22 pada 3 November 2024. Dia merayakannya berkali-kali karena terus mendapatkan kejutan dari keluarga dan orang-orang terdekatnya.

Hadiah untuk Fuji pun melimpah dri buket bunga, kue ulang tahun dan kado-kado lainnya. Hal ini dibeberkan melalui postingan di akun Instagramnya.

"Aku merasa dicintai, terima kasih," tulisnya sambil menyisipkan emoji love putih.

Ada banyak potret perayaan ulang tahun Fuji, namun beberapa netizen dibuat salah fokus dengan foto saat adik ipar mendiang Vanessa Angel ini pamer sederet hadiah dari orang-orang terdekatnya.

Bak artis Korea, dia foto bersama hadiah dan ucapan dari banyak orang. Netizen juga melihat Fuji seperti artis-artis Korea.

"Udah kayak hadiah artis-artis Korea uti," komentar netizen.

Sementara itu, banyak yang dibuat salah fokus dengan salah satu kado yang diterima Fuji. Bukan barang branded atau barang yang terlihat mewah. Melainkan sebuah roti buaya khas untuk acara lamaran dalam adat Betawi.

Selain salfok, netizen juga mempertanyakan dari siapa roti buaya tersebut hingga tebak-tebakan.

"Salfok roti buaya dari siapa," komentar netizen.

Baca Juga: Fuji Dapat Bunga saat Ulang Tahun Ke-22, Dianggap Dejavu Asnawi Mangkualam

"Roti Buaya dari siape?" netizen lain kepo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI