Suara.com - Amanda Manopo kembali santer dikaitkan dengan Arya Saloka. Dua figur publik ini diduga menjalin hubungan asmara dan mulai memperlihatkan kemesraan di media sosial.
Bukan berbahagia, banyak dari publik yang justru melayangkan kritikan. Mengingat isu soal hubungan tersebut mencuat sejak Arya Saloka masih berstatus suami Putri Anne.
Alih-alih memberikan klarifikasi, Amanda Manopo justru bercerita soal hal yang menarik, yakni mengenai harapannya atas mertua di masa depan.
Dipantau dari akun Instagram @aladin.words pada Senin (4/11/2024), Amanda berharap jika dirinya kelak bisa mendapatkan mertua yang baik.
"Ya semoga nanti bisa dapat mertua yang baik," kata Amanda Manopo dalam sesi siaran langsung.
Lebih lanjut, pemain sinetron Ikatan Cinta ini membeberkan kriteria dari mertua yang baik yang dimaksudkannya.
Amanda berharap bisa mendapatkan mertua yang menyayanginya dan menganggap dirinya sebagai anak sendiri. Amanda juga berharap bisa memiliki mertua yang bisa mengajarkan banyak hal untuknya.
"Yang bisa sayang, yang bisa nganggap aku seperti anak dia sendiri, dan bisa mengajari aku banyak hal," sambung Amanda Manopo.

Apa yang diutarakan oleh Amanda Manopo tersebut jauh berbeda dengan Putri Anne. Putri Anne pernah berbicara soal mertua di sesi siaran langsung, yang sempat diduga menyinggung ibu Arya Saloka.
Baca Juga: Sumber Kekayaan Arya Saloka, Resmi Jadian dengan Amanda Manopo?
Pasalnya, ibu dari Arya Saloka tak lain adalah perempuan yang pernah menjadi mertuanya. Meski begitu, inisial ataupun nama dari mertua yang dimaksudkan oleh Putri Anne tak disampaikan secara gamblang.