Paula Verhoeven Dihina Jadi Ani-Ani, Baim Wong Malah Terima Kasih dan Mau Sogok Satria Mulia Pakai Uang

Senin, 04 November 2024 | 14:17 WIB
Paula Verhoeven Dihina Jadi Ani-Ani, Baim Wong Malah Terima Kasih dan Mau Sogok Satria Mulia Pakai Uang
Baim Wong (Instagram/baimwong)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di tengah keretakan rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven, TikTokers Satria Mulia blak-blakan kali ini dirinya lebih membela ayah dua anak tersebut.

Namun, Satria Mulia juga ingin Baim Wong dan Paula Verhoeven berdamai setelah menuding model asal Semarang itu pernah menjadi ani-ani dan membongkar pria diduga selingkuhannya.

Satria Mulia berdalih kasihan terhadap anak-anak Baim Wong yang menjadi korban dari perseteruan orangtuanya.

"Setiap ada masalah, gue terjun pasti gue membela siapa yang benar. Kemarin kemarin gue bela ceweknya, kali ini gue bela Baim. Nah gue pengen Baim sama Paula baik-baik, kasihan anaknya," ujar Satria Mulia dilansir dari Cumicumi, Minggu (3/11/2024).

Baca Juga: Wara-wiri ke Acara TV dan Podcast, Agus Salim Kena Sentil Psikolog: Tahu Diri!

Karena itu, TikTokers kontroversial ini meminta Baim Wong untuk tak menyuapnya dengan sejumlah uang.

Satria Mulia bercerita aktor 43 tahun itu sempat menghubunginya, setelah dirinya mengunggah konten yang memojokkan Paula Verhoeven.

Bukan untuk menegurnya, Baim Wong justru berterima kasih pada Satria Mulia yang membongkar tabiat Paula Verhoeven dan ingin memberikan sejumlah uang.

Paula Verhoeven dan Baim Wong. (instagram.com/paula_verhoeven)
Paula Verhoeven dan Baim Wong. (instagram.com/paula_verhoeven)

"Nggak perlu gue disogok. Jadi waktu gue udah ngebongkar itu kemarin, Baim tiba-tiba nelepon ngucapin makasih. Terus, Baim minta nomor rekening dan lain-lain sebagai ucapan makasih,"

Namun, Satria Mulia menolak karena hanya diberi Rp 1 miliar. Di sisi lain, TikTokers ini juga tak ingin diatur-atur oleh Baim Wong bila menerima uang tersebut.

Baca Juga: Selain Keluarga, Ridwan Kamil Jadi Orang Pertama yang Tahu Nama Lengkap Lily Anak Adopsi Raffi Ahmad

"Kalau pun ini bukan sogokan, tapi ucapan terima kasih. Gue juga nggak mau dibayar begini. Kalau nanti gue dikasih gue, nanti lu bisa atensi dan ngatur-ngatur gue," ujar Satria Mulia.

Satria Mulia khawatir dirinya akan diarahkan Baim Wong untuk menjelek-jelekan Paula Verhoeven, bila menerima uang tersebut.

Sementara, dirinya sekarang ingin Baim Wong dan Paula Verhoeven berdamai demi anak-anaknya.

"Nanti lu bisa ajak gue ketemu buat dibriefing dan suruh gue mojokin Paula. Gue nggak mau ngejelekin istri lu, gue maunya kalian damai," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI