Suara.com - Festival musik CRSL Concert #5 sukses mengguncang Stadion Kridosono, Yogyakarta, pada Sabtu (2/11/2024). Ribuan muda-mudi pecinta musisi dan band Indonesia memadati venue sejak pukul 15.00 WIB.
Penampilan pertama dari Lomba Sihir cukup membuat penonton 'panas' untuk melanjutkan ke penampilan-penampilan musisi selanjutnya hingga malam.
Sayangnya konser sempat terhenti selama kurang lebih 30 menit lantaran hujan angin yang mengguyur sebagian besar wilayah di Yogyakarta.
Situasi sempat kacau ketika banyak penonton yang berusaha mencari tempat untuk berlindung, terutama bagi mereka yang tidak membawa jas hujan plastik.
Baca Juga: Kamga Kini jadi Backing Vocal Maliq & D'Essentials, Penggemar Prihatin
Hingga sekitar pukul 19.30 WIB ketika hujan sedikit mereda, penonton sedikit demi sedikit mulai memadati area panggung lagi untuk menikmati penampilan Maliq & D'Essentials.
Meskipun gerimis masih turun, semangat penonton untuk bernyanyi dan berjingkrak-jingkrak bersama sang idola rupanya tidak sirna. Bahkan, sorak sorai bergemuruh kala Angga menyapa dari atas panggung.
Itu pula yang dirasakan oleh Wulan, penonton asal Sleman, Yogyakarta, yang datang sedari sore hingga konser usai. Ia menganggap hujan angin tidak menjadi kendala.
"Masih seru-seru aja. Tapi tetap akan lebih seru kalau kemarin nggak hujan. Yah, namanya juga cuaca nggak bisa nyalahin siapa-siapa juga," tuturnya.
Beruntung, Wulan sudah menyediakan jas hujan plastik sehingga tidak bahas kuyup dan tetap bisa asyik bersama teman-temannya.
Baca Juga: Selipkan Komedi, Lomba Sihir Rilis Video Musik 'Tak Ada Waktu Tepat Untuk Berita Buruk'
Namun rupanya hal itu tidak dirasakan oleh Yuli. Bagi dirinya, kondisi hujan sekaligus tanah yang becek membuat mood-nya memburuk. Terlebih dengan jadwal yang mundur.
"Tentu ini pengalaman yang nggak enak, hehe. Bayangan awal sih tetap lanjut meski ujan. Tapi kan diundur akhirnya, itu bikin mood jelek karena rundown molor banget. Tapi kalo diterusin penonton nggak dengar apa-apa," keluhnya.
Untungnya, lagu Maliq & D'Essentials berhasil membuat mood Yuli membaik. Ia sangat menikmati performance dari Angga cs tersebut.
"Untungnya, aku lupa lagu apa (Menari di Atas Hujan), pilihan lagu pertama Maliq usai ujan-ujanan cocok banget. Jadi ya mood agak terbenahi," pungkasnya.
CRSL Concert #5 ditutup dengan penampilan dari Feel Koplo. Lagu-lagu remix yang dibawakan trio DJ itu rupanya berhasil memantik semangat penonton untuk ikut bergoyang.