Resmi Tunangan, Febby Rastanty Ngaku Sempat Dibawelin Enzy Storia

Sumarni Suara.Com
Kamis, 31 Oktober 2024 | 10:20 WIB
Resmi Tunangan, Febby Rastanty Ngaku Sempat Dibawelin Enzy Storia
Enzy Storia, Jessica Mila dan Febby Rastanty [Instagram/@febbyrastanty]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar bahagia datang dari aktris cantik Indonesia, Febby Rastanty. Febby Rastanty resmi tunangan dengan kekasih hatinya, Drajat Djumantara.

Bukan orang sembarangan, calon suami Febby Rastanty ini adalah seorang anggota polisi. Momen lamaran Febby Rastanty itu diunggah di Instagram pribadi sang artis semalam, Rabu (30/10/2024).

Dalam potret tersebut, Febby dan calon suaminya tampak saling menggenggam tangan dan bertatapan mesra. Kebahagiaan terpancar dari wajah keduanya dengan latar belakang dekorasi indah penuh bunga-bunga.

"Mereka bilang kita tidak bisa melakukannya, tapi.. sepertinya kita berhasil," tulis Febby Rastanty dalam bahasa Inggris pada caption Instagram.

Postingan Febby Rastanty ini banjir ucapan selamat dari netizen dan rekan artis. Termasuk dari sahabat dekatnya, yakni aktris Enzy Storia.

Enzy Storia mengunggah potret pertunangan Febby di Instagram Story. Enzy merasa bahagia sekaligus terharu melihat sang sahabat akhirnya melaju ke jenjang yang lebih serius.

"Ebiii tersayang... ini merupakan perjalanan yang luar biasa dan kamu berhasil melewatinya," tulis Enzy Storia.

"Aku bahagia dan bersyukur telah menjadi bagian dari momen istimewa ini. Terima kasih sayang sudah mempercayaiku dan @concept_by_iseeyourstory. Itu benar-benar berarti," lanjutnya.

Febby Rastanty mengunggah ulang postingan Enzy Storia tersebut. Aktris cantik berusia 28 tahun ini mengaku sempat dibawelin oleh sahabatnya itu.

Baca Juga: Rasanya Campur Aduk, Febby Rastanty Terharu Sekaligus Bangga Lepas Adik Kuliah ke Amerika

Unggahan Febby Rastanty [Instagram/@febbyrastanty]
Unggahan Febby Rastanty [Instagram/@febbyrastanty]

Enzy Storia merasa gemas karena Febby sepertinya mengalami kesulitan dalam merencanakan acara pertunangannya. Akhirnya Enzy pun membantu untuk mempersiapkan konsep acara istimewanya tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI