Suara.com - Rizki DA dan Ridho DA kerap mendapatkan hujatan di media sosial. Kedua saudara kembar itu bahkan mengaku kerap membaca komentar-komentar jahat dari para netizen.
“Kita tuh setiap komenan di Instagram di TikTok aku baca sendiri, semua tanpa skip aku udah baca,” kata Ridho di acara Obrolan Tiap Waktu dikutip pada Kamis (31/10/2024)
“Tapi balik lagi ke diri kita, kita nih siapa sih. Nabi Muhammad aja yang sempurna aja masih dihujat, siapa Iki Ido gitu kan,” lanjut Ridho.
Tidak ingin ambil pusing dengan komentar netizen, saudara kembar itu memilih untuk tidak memasukannya ke dalam hati.
“Jadi udah lah enggak usah dimasukkin hati” imbuh Ridho.
Ketimbang meladeni hater yang terus menghujatnya, kedua saudara kembar itu memilih untuk terus berkarya.
Pada saat finalis D’Academy itu memenangkan kompetisi binaraga di event Fitness International Federation (FIF) di Singapura beberapa waktu lalu, para netizen yang sempat menghujatnya perlahan mulai menghilang.
“Komenan mereka ini yang semua menghujat ini pas sebelum kita memenangkan kompetisi dan setelah menang mereka diam, hilang. Enggak ada omongan begitu lagi,” kata Rizki.
Baca Juga: Selisih Ditaksir Capai Rp300 Jutaan, Intip Tarif Nyanyi Iis Dahlia dan Lesti Kejora

Mantan suami Nadya Mustika itu lalu menceritakan pengalaman menarik saat seorang hater yang mengirimkan hampers untuknya.