Suara.com - Nikita Mirzani dihujat habis-habisan oleh warga X setelah menyebut Najwa Shihab sok pintar. Netizen menyebut Nikita tak akan pernah seperti Najwa, yakni memiliki suami mapan dan anak berprestasi.
Dalam beberapa hari terakhir, Najwa Shihab diserang oleh warga TikTok terkait pernyataan kontroversialnya tentang mantan presiden Joko Widodo. Najwa menyebut Jokowi 'nebeng' pesawat TNI saat pulang ke Solo.
"Emang itu si Najwa Shihab itu kadang-kadang sok kepintaran ya, eh Najwa Shihab lagi heboh gara-gara katanya Jokowi diantar ke Solo numpang pesawat TNI. Keterlaluan lo ya Najwa Shihab," kata Nikita Mirzani dalam siaran live belum lama ini.
![Nikita Mirzani saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (30/10/2024) [Suara.com/Tiara Rosana].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/10/30/13370-nikita-mirzani.jpg)
Banyak yang tak terima Najwa Shihab dikritik sok pintar oleh artis dengan rekam jejak kontroversial seperti Nikita Mirzani. Tak hanya membandingkan latar pendidikan, keharmonisan keluarga mereka juga diadu.
Sebagaimana diketahui, Nikita Mirzani dikenal suka gonta-ganti suami. Tak hanya sekadar berganti suami, artis yang kerap disapa Nyai ini juga selalu berkonflik dengan pasangannya.
Hingga kini, Nikita Mirzani sudah empat kali menikah dan semuanya gagal. Pernikahan terakhirnya dengan Antonio Dedola bahkan hanya bertahan selama beberapa bulan saja.
Sebaliknya, rumah tangga Najwa Shihab nyaris tak pernah diterpa kabar miring. Pernikahannya dengan Ibrahim Assegaf pada 1997 silam masih langgeng hingga sekarang.
Suami Najwa Shihab merupakan pendiri Assegaf Hamzah & Partners (AHP), salah satu firma hukum top tier di Indonesia yang berdiri sejak tahun 2001 silam.
Dari pernikahan tersebut, Najwa Shihab melahirkan seorang anak laki-laki yang diberi nama Izzat Ibrahim Assegaf. Lahir pada 2001, sang putra kini telah beranjak dewasa.
Baca Juga: Refly Harun Tanggapi Soal Najwa Shihab Yang Di-bully : Buzzer Mulyono Masih Eksis Ya
Riwayat pendidikannya pun sangat mentereng. Sementara Lolly anak Nikita Mirzani kabur dari sekolahnya di Inggris, Izzat telah lulus dari University of Westminster dan meraih gelar Politics BA.