Suara.com - Fujianti Utami alias Fuji dipertemukan dengan mantan pacarnya, Thariq Halilintar, dan keluarga besar Gen Halilintar dalam acara ngunduh mantu Yislam Jaidi pada Minggu (27/10/2024).
Seperti diketahui, Fuji dan keluarga besar Gen Halilintar menjalin hubungan baik dengan keluarga Pak Muh. Oleh karena itu, tak ayal mereka diundang ke acara ngunduh mantu Yislam Jaidi.
Keluarga Gen Halilintar tampak hampir seluruhnya menghadiri acara ngunduh mantu Yislam Jaidi. Satu-satunya anggota keluarga yang absen adalah Anofial Asmid.
Sebagai ganti keabsenan Anofial Asmid, Geni Faruk didampingi oleh kesembilan anaknya. Beberapa di antaranya Sohwa, Sajidah, Saaih, Fateh, Saleha, Fatimah, Muntazar, Qahtan, dan Abqariyah.
"Once again, wishing a lifetime plus the afterlive of love and happiness to the newlyweds (Sekali lagi, semoga bahagia untuk pengantin baru sehidup dan semati)," tutur Geni Faruk.
Sementara itu, Atta dan Thariq Halilintar diduga berangkat secara terpisah dari keluarganya. Keduanya dicurigai bertemu dengan keluarga Gen Halilintar di lokasi acara di Hotel Fairmont.
"Samawa," kata Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah dalam akun Instagramnya.
Atta Halilintar didampingi keluarganya sendiri, Aurel Hermansyah dan Ameena. Selaras dengan sang kakak, Thariq juga didampingi istrinya, Aaliyah Massaid.
"Celebrating love (Merayakan cinta)," tulis Aaliyah Massaid dalam akun @aaliyah.massaid.
Baca Juga: Datang ke Pernikahan Yislam Jaidi, Aaliyah Massaid Tenteng Tas Mewah Seharga Rp92 Juta
Di lain pihak, Fuji hadir seorang diri ke acara ngunduh mantu Yislam Jaidi. Keluarga Haji Faisal diketahui sedang pulang kampung ke Padang, Sumatera Barat.