Suara.com - Nama Sara Wijayanto dan Demian Aditya sedang hangat dibicarakan publik selepas mencurahkan isi hatinya kesulitan memiliki momongan.
Seperti diketahui, Sara Wijayanto dan Demian Aditya belum dikaruniai anak kendati sudah 10 tahun menikah. Keduanya kini menghentikan program kehamilan yang telah dijalani selama bertahun-tahun.
Dari unggahan yang beredar, Sara Wijayanto mengungkap faktor usia menjadi alasan dirinya menghentikan program kehamilan yang dijalaninya.
"Udah tua, umurnya udah 45. Ya sudah lah enggak apa-apa, enggak usah maksa gitu, udah lama kok dari bertahun-tahun lalu," kata Sara Wijayanto, dikutip dari akun @pembasmi.kehaluan.reall pada Jumat (25/10/2024).
Karena usianya tidak lagi ideal untuk mengandung, Sara Wijayanto memilih untuk ikhlas menerima keputusan Tuhan tidak memiliki anak.
"Kan Mas Demian juga udah ada anak, terus aku dulu juga pernah tanya, kaya enggak apa-apa. Enggak usah maksa," sambung Sara Wijayanto.
Demian Aditya mengaku, dirinya telah berpasrah kepada Tuhan tidak dikaruniai anak dari pernikahannya dengan Sara Wijayanto.
"Kalau emang enggak dikasih, kita sebagai manusia enggak mau ngeyel aja. Tuhan bilang jangan ya jangan, belum ya belum," tutur Demian Aditya.
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen mendesak Sara Wijayanto untuk meminta maaf kepada eks istri Demian Aditya, Yulia Rachman.
Baca Juga: Sara Wijayanto Akan Rilis Album, Ada Kolaborasi dengan David NOAH dan Roby Geisha
"Coba minta maaf sama mantan istrinya yang dulu disakitin, kadang kesulitan yang kita hadapi itu akibat kesalahan di masa lalu," tulis seorang netizen.